:
Oleh MC KOTA BENGKULU, Rabu, 4 Januari 2023 | 09:07 WIB - Redaktur: Kusnadi - 152
Bengkulu, InfoPublik - Kasus stunting di Kecamatan Teluk Segara menjadi perhatian Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi (DeWa) selaku Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kota Bengkulu.
Berdasarkan data terbaru ada 45 anak terindikasi stunting di Kota Bengkulu, di antaranya Teluk Segara yakni 6 orang.
Menanggapi hal ini, Dedy mengingatkan para kader kelurahan dan kecamatan untuk lebih pro aktif memantau lingkungan sekitar terutama pada anak-anak dan ibu hamil.
"Masa warga Teluk Segara ada yang stunting. Kita ini kan dekat pantai, makan ikan terus pasti banyak gizi. Ke depan saya minta teluk segara harus zero stunting," ujar Dedy didampingi Kepala DP3AP2KB Dewi Dharma, Plt Kadis Kesehatan Sri Martiana, Camat Teluk Segara Isnaini Safitri saat pembagian operasional KIE dan baju batik IMP di kantor Camat Teluk Segara, Senin (2/1/23).
Para kader KB pun kembali di ingatkan, apalagi segala kebutuhannya telah dipenuhi Pemkot Bengkulu. Jadi, para kader dituntut untuk lebih semangat dan memperhatikan lingkungan sekitarnya.
"Tolong diperhatikan, pantau perkembangan orang yabg hamil, jangan sampai ada yang hamil ibunya kecil, anaknya kecil, bisa jadi ini terindikasi stunting," tuturnya. (Rilis/Media Center Kota Bengkulu)