Wali Kota Pematang Siantar Pimpin Apel Gabungan Awal 2023

:


Oleh MC KOTA PEMATANGSIANTAR, Senin, 2 Januari 2023 | 11:07 WIB - Redaktur: Juli - 449


Pematang Siantar, InfoPublik - Wali Kota Pematang Siantar,  Susanti Dewayani memimpin Apel Gabungan awal tahun, hal ini juga untuk memastikan kehadiran jajarannya usai libur Nataru 2023.

Apel awal 2023 itu digelar di kantor Wali Kota Pematang Siantar Jalan Merdeka No 6, Senin (2/1/2023). Wali kota mengharapkan kepada jajarannya agar semua program dan kegiatan yang terencana pada tahun 2022 dapat diselesaikan awal tahun 2023 ini.

"Tidak terasa tahun 2022 sudah kita lalui, tentunya ada suka, duka dan keberhasilan bahkan ada kegagalan dan nilai-nilai perjuangan yang akan kita ambil hikmahnya. Awal tahun 2023 ini apa pun rencana kita tidak akan tergapai tanpa adanya tindakan dan perjuangan," ujarnya.

Wali kota juga menegaskan untuk terus berinovasi dan memikirkan bagaimana kegiatan yang hasilnya maksimal dengan kondisi anggaran yang minimal, itulah tugas daripada pimpinan OPD dan tugas dari kita semua. "Teruslah berinovasi memikirkan apa-apa yang jadi kebutuhan masyarakat," sebut wali kota.

Wali kota kepada para pimpinan OPD menegaskan agar rencana yang menjadi target pada tahun lalu segera dikerjakan, utamakan yang berskala prioritas dan yang menjadi kebutuhan masyarakat,  sesuai dengan visi-misi Wali Kota Pematang Siantar untuk bangkit dan maju, menuju kota yang sehat, sejahtera, dan berkualitas. (Loren).