Ikuti Survey Akreditasi, RSUD Tais Pastikan Peningkatan Pelayanan

:


Oleh MC KAB SELUMA, Senin, 26 Desember 2022 | 11:20 WIB - Redaktur: Kusnadi - 127


Tais, InfoPublik - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tais mengikuti kegiatan Survey Akreditasi Tahun 2022 pada tanggal 17,19 dan 20 Desember 2022. Kegiatan Akreditasi diawali dengan daring pada tanggal 17 Desember 2022 bertempat di Aula BPKD Kabupaten Seluma yang dibuka langsung oleh Bupati Seluma di wakili oleh Asisten II bapak Almedian Saleh, SKM, MAP.

"Untuk kegiatan Pembukaan dan Telusur dilakukan pada tanggal 19 dan 20 Desember 2022 Dibuka secara resmi oleh Bapak Wakil Bupati Seluma drs. Gustianto," Ungkap Direktur RSUD Tais dr. Raden Sanata Jaya.

Dijelaskannya, Kegiatan Survey Akreditasi adalah kegiatan rutin setiap 3 Tahun sekali yang merupakan Reviu dan Survey Mutu Pelayanan Kesehatan apakah dilaksanakan sesuai dengan SOP yang berlaku.

"Tim surveyornya dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) Ibu dr. Dahsriati, SP, KJ, FisQua dan Ibu Rosmiati, AMI, S.Pd yang menilai ke lapangan langsung mutu pelayanan serta sarana prasarana yang sesuai dengan kelas dan tingkat akreditasi yang ada saat ini dan hasil dari penilaian ini akan diumumkan 2 bulan ke depan," jelasnya.
Ditambahkannya, RSUD Tais saat ini merupakan Rumah Sakit Type C dan memiliki Akreditasi Perdana (Bintang Dua) yang akan berusaha meningkatkan jenjang akreditasi lebih tinggi.
"RSUD Tais terus berbenah untuk selalu meningkatkan mutu pelayanan kesehatan rujukan kepada masyarakat kabupaten Seluma demi mengwujudkan visi Bupati seluma yaitu Seluma Melayani," Akhirnya. (TM)
Media center Kabupaten seluma\Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik kabupaten Seluma