:
Oleh KOTA TANJUNG PINANG, Jumat, 16 Desember 2022 | 06:56 WIB - Redaktur: Tobari - 292
Tanjungpinang, InfoPublik - Wali Kota Tanjungpinang Rahma meresmikan gedung sentra Industri Kecil Menengah (IKM), Kamis (15/12/2022).
Peresmian sentra IKM yang terletak di area Terminal Sei Carang, Batu IX tersebut, bernama Pusat Promosi dan Rumah Kemasan Tengku Mandak.
Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita, oleh Rahma didampimgi Ketua PKK Kota Tanjungpinang, Agung Wira Dharma dan Kepala Disperdagin Tanjungpinang Riany.
"Alhamdulillah pemko Tanjungpinang sudah mempunyai gedung pusat oleh-oleh," kata Rahma dalam sambutannya.
Rahma mengatakan, diberi nama Rumah Promosi dan Kemasan Tengku Mandak tersebut, karena Tengku Mandak merupakan ibu dari Raja Haji Fisabilillah. Sedangkan Tengku Mandak merupakan istri Daeng Celak.
"Selama ini, di kantor pemko Tanjungpinang tidak ada nama Tengku Mandak, maka seyogyanya saya mentabalkan namanya," ujarnya.
Ia melanjutkan, sentra IKM ini, dibangun dua lantai. Lantai pertama, ada rumah promosi oleh-oleh berupa kerajinan dan kuliner.
"Sedangkan lantai dua disediakan mesin untuk membuat kemasan. Bagi IKM-IKM yang ingin membuat kemasan yang bagus bisa di lantai dua gedung IKM," tuturnya.
Rahma menambahkan, dengan adanya gedung promosi ini, maka bagi pengunjung luar daerah, tidak perlu bingung lagi mencari oleh-oleh.
Karena di gedung tersebut ada 34 jenis kuliner seperti dram-dram, keripik dan makanan ringan khas Tanjungpinang. Juga ada oleh-oleh sebanyak 40 jenis kerajinan seperti tanjak, batik dan lainnya.
Di tempat yang sama, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Tanjungpinang, Riany menambahkan, yang berjualan di gedung sentra IKM ini, yakni pegawai dari Disdagin.
Ia menambahkan, selain peresmian gedung, Wali Kota Tanjungpinang, Rahma juga memberikan 16 gerobak kepada pedagang IKM yang ada di Tanjungpinang. Serta memberikan bantuan peralatan usaha kepada 160 IKM. (zl/tri/toeb).