Jalur Sipinang Palembayan Longsor, Pengguna Jalan Terancam

:


Oleh MC KAB AGAM, Senin, 7 November 2022 | 20:48 WIB - Redaktur: Kusnadi - 292


Agam, InfoPublik - Dampak hujan lebat kembali menghantam wilayah Kecamatan Palembayan. Setelah sebelumnya, jalur jalan provinsi di Sungai Pua, Senin (7/11/2022) pagi, giliran jalur jalan kabupaten di Kampuang Tabu, Nagari Sipinang, Kecamatan Palembayan yang ambruk.

Kondisi jalan yang ambruk di Kampuang Tabu, nyaris sama dengan kondisi jalan di Sungai Pua, bagian tebing jalan ambruk dihondoh longsor ke dasar jurang, bahkan di bagian tengah jalan beraspal juga terlihat retak dan rengkah, yang dikuatirkan akan ambruk jika tidak segera ditangani secara khusus.

Ambruknya ruas jalan di Kampuang Tabu, Sipinang itu dibenarkan Camat Palembayan Sabirun, Senin (7/11/2022).

Dijelaskan Sabirun, ruas jalan Kabupaten Agam yang menjadi urat nadi ekonomi dan aktivitas umum warga di kawasan itu, dilaporkan masyarakat ambruk Senin (tadi pagi), dan langsung ditinjau pihaknya ke lokasi kejadian.

Pantauan pihaknya di lapangan, bagian tepi jalan sudah ambruk sepanjang sekitar 20 meter, dikikis longsor ke dalam jurang. Bagian tengah jalan beraspal juga terlihat retak memanjang, yang diduga akibat guncangan longsor tanah. “Dikhawatirkan, badan jalan juga bisa terdampak longsor jika tidak ditangani segera,“ ungkap Camat Palembayan itu.

Untuk mengantisipasi dampak terhadap pengguna jalan, pihaknya sudah mengamankan secara darurat, tidak memberi tanda bahaya dengan memasang batang kayu dan tanda peringatan lain, sebelum petugas memberi tanda peringatan atau police line. “Kita sudah laporkan kondisi di lapangan pada pihak terkait untuk penanganan lebih lanjut,“ ulas Sabirun.

Diakui Camat Palembayan itu, wilayah Palembayan beberapa waktu belakangan cukup banyak titik terdampak bencana, pasca hujan lebat yang terjadi beberapa waktu belakangan.

Pihaknya sudah menyaru seluruh unsur forkopimca dan jajaran pemerintahan nagari untuk bersiaga mengantisipasi berdampak dampak yang berpotensi dialami masyarakat. (MC Agam)