Kominfo Sanggau Evaluasi dan Monitoring Website Kecamatan Toba dan Kecamatan Tayan Hilir

:


Oleh MC KAB SANGGAU, Jumat, 4 November 2022 | 09:14 WIB - Redaktur: Kusnadi - 219


Sanggau, InfoPublik - Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau melalui Bidang Penyelenggaraan E-Government melaksanakan kegiatan Evaluasi dan Monitoring Website Kecamatan Toba dan Kecamatan Tayan Hilir, yang dilaksanakan pada dua tempat yaitu di Kantor Camat Toba dan di Kantor Camat Tayan Hilir, Rabu (02/11/2022).

Ada beberapa temuan dari hasil monitoring dan evaluasi yaitu beberapa menu yang masih belum update pengisiannya. Tim dari Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau menanyakan kendala apa yang menyebabkan tidak update-nya website tersebut. Dari kecamatan menyampaikan bahwa permasalahan tidak update-nya konten di website kecamatan ini hampir sama, dikarenakan keterbatasan tim pengelola yang ada di kecamatan, di antaranya  tenaga operator yang belum ditunjuk sebagai admin. 

Namun tim teknis website Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau memnyampaikan langsung agar ditindaklanjuti pengelola website dan segera dibentuk tim pengelola. Akan tetapi ada beberapa menu yang terkendala karena datanya masih dalam proses penyelesaian dan dalam waktu secepatnya akan di update-kan.

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau dalam hal ini Bidang Penyelenggaraan E-Government akan terus melakukan pengecekkan terkait website kecamatan dan sampai sejauh mana progres pemanfaatan website tersebut.

Hasil dari monitoring tersebut yaitu melalui website kecamatan yang sudah ada diharapkan untuk segera mengaktifkan kembali dengan mengisi konten-konten informasi publik, serta berperan lebih aktif lagi dalam penyebarluasan informasi publik, sehingga informasi-informasi pembangunan serta pelayanan publik di kecamatan secara khususnya untuk Kabupaten Sanggau dapat diketahui secara luas. (MC Kab. Sanggau)