:
Oleh MC KAB ACEH BESAR, Jumat, 14 Oktober 2022 | 12:39 WIB - Redaktur: Kusnadi - 200
Kota Jantho, InfoPublik - Ahmad Arib siswa kelas 6 MIN 27 Aceh Besar meraih Juara 3 Kompetensi Sains Madrasah Bidang Matematika Terintegrasi tahun 2022 di Jakarta.
Kegiatan nasional tersebut resmi ditutup Sekjen Kemenag, Prof Dr H Nizar Ali MAg, Kamis malam, 13 Oktober 2022 di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta Timur.
Kepala MIN 27 Aceh Besar Naswati S.Ag melaporkan dengan bahagia satu dari dua siswanya berhasil meraih juara 3.
Utusan MIN 27 Aceh Besar antara lain Ahmad Arib dan M Azhar Syafiq yang bergabung dalam Kontingen Provinsi Aceh yang akhirnya berhasil meraih prestasi juara 4 tingkat nasional Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tahun 2022, sedangkan Madrasah Young Researchers Supercamp (Myres), Aceh berada di urutan harapan 3 nasional. Kompetisi ini diikuti 375 peserta siswa terbaik se-Indonesia.
"Alhamdulillah, anak kita mampu meraih juara nasional, ini merupakan prestasi atas kerja keras para guru dan dukungan wali murid," kata Naswati, Jum'at 13 Oktober 2002.
Ia menambahkan Aceh mendapatkan, 4 emas, 2 perak dan 3 perunggu, sementara juara umum pertama ditempati Jawa Timur, juara 2 Jawa Tengah, disusul Jawa Barat. Dengan peringkat ini Aceh unggul tertinggi setelah pulau Jawa.
"Artinya Madrasah juga mampu mendidik dan melahirkan siswa-siswi berkualitas yang teruji ditingkat Nasional," ujar Naswati.
Sementara itu, Kakanwil Kemenag Aceh, Dr H Iqbal SAg MAg menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh peserta dari Aceh, guru pendamping, oficial, dan semua pihak yang telah berkonstribusi mengantarkan anak-anak berprestasi di tingkat nasional.
"Tentu ini bukanlah pencapaian yang mudah, mesti selama ini telah banyak prestasi madrasah yang telah diraih tingkat nasional, tapi mempertahankan dan memperoleh peringkat nasional tidaklah semudah membalik telapak tangan," ucap Iqbal.
Karenanya, Iqbal berterimakasih atas kerja keras dan kerjasama yang baik seluruh tim hingga mampu mengharumkan nama Aceh di nasional.
"Semoga prestasi ini, selalu menjadi spirit bagi pendidik dan anak didik dalam menghasilkan kreasi, inovasi dan prestasi lainnya," katanya.
Sementara Kabid Pendidikan Madrasah, H Zulkifli SAg MPd mengatakan even nasional ini telah berlangsung sejak 9 - 13 Oktober 2022.
Dikatakan Zulkifli, KSM ini bertujuan menyiapkan siswa-siswa madrasah yang tidak hanya pintar di bidang sains, tetapi juga agama Islam.
Ia menjelaskan komposisi soal-soal KSM yang lombakan, 50% murni soal olimpiade dan 50% soal integrasi keislaman dan ilmu yang diujikan, ada juga variasi soal yang disampaikan dalam bahasa Inggris dan Arab. Sehingga inilah bedanya KSM dengan olimpiade lainnya, katanya.
Berikut nama para juara KSM Aceh dan MYRES Kemenag Aceh tahun 2022:
Kompetisi Sains Madrasah:
1. Juara 1 Dzakwan Dhiya Ramadhana pelajaran IPA Teritegrasi (SMP Aron) Lhoksemawe.
2. Juara 1 Iffah Azka Alia Pelajaran IPS Terintegrasi (MTsS Yapena Aron) Lhoksemawe.
3. Juara 1 Muhammad Faras Munawar Pelajaran Matematik Terintegrasi (SMA Modal Bangsa) Aceh Besar.
4. Juara 1 M Arif Khalfani Ismail pelajaran Fisika Terintegrasi (SMA Fatih Billingual School) Banda Aceh.
5. Juara 2 Fauzil Adhim pelajaran Biologi Terintegrasi (SMA Modal Bangsa) Aceh Besar.
6. Juara 2 Nanda Novira pelajaran Giografi terintegrafi (MAS Jeumala Amal) Pijay.
7. Juara 3 Khalisa Marematika Terintegrasi (MTsN 1) Banda Aceh.
8. Juara 3 Fathannur akonomi Terintegrasi (MAN Model) Banda Aceh.
9. Juara 3 Ahmad Arib Matematika Terintegrasi (MIN 27) Aceh Besar.
Sedangkan juara Myres atas nama Siti Marfika dan Najwa Safira, dari MTsN 2 Aceh Besar dengan judul penelitiannya : Aktifitas Taman Edukasi Aceh : Sebuah Implementasi Kepedulian Terhadap Pendidikan anak-anak Pemulung di Kota Banda Aceh. (MC. Aceh Besar)