Selasa, 22 April 2025 10:59:36

Disporabudpar Sampang Sosialisasikan Senam Sampang Hebat Bermartabat

:


Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Kamis, 6 Oktober 2022 | 11:26 WIB - Redaktur: Kusnadi - 267


Surabaya, InfoPublik - Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Sampang menggelar kegiatan sosialisasi Senam Sampang Hebat Bermartabat di Gedung Olahraga Sampang, Rabu (5/10/2022).

Sosialisasi Senam Sampang Hebat Bermartabat dihadiri Kepala Disporabudpar Sampang H. Marnilam, Kacabdin Wilayah Sampang Ali Afandi, Perwakilan KONI Sampang, Perwakilan Kepala OPD, Camat, Kepala Sekolah di Sampang.

Dalam rilisnya, Kepala Disporabudpar Sampang H. Marnilem menyampaikan bahwa Senam Sampang Hebat Bermartabat memiliki gerakan dan aransemen musik kearifan lokal.

“Senam yang kami cetus bersama Persani mengangkat kearifan lokal mulai dari musiknya merupakan lagu khas Kembang Malathe Pote termasuk gerakannya,” ungkap H. Marnilam.

Menurutnya, terciptanya Senam Sampang Hebat Bermartabat merupakan ide yang tercetus dari Bupati Aba Idi agar Sampang memiliki Senam yang khas.

Pihaknya sengaja mengundang kepala OPD dan unsur tenaga pendidik agar kedepan Senam Sampang Hebat Bermartabat semakin dimasifkan utamanya di kalangan ASN dan siswa-siswi di Sampang.

“Setiap hari Jum’at jika digelar Senam Bersama maka akan dilakukan gerakan Senam Sampang Hebat Bermartabat sehingga gerakan dan aransemennya dihafal oleh banyak masyarakat,” ujarnya.

Pihaknya juga dalam waktu dekat akan mencetak Rekor Muri dengan menggelar Senam Sampang Hebat Bermartabat secara akbar dengan peserta puluhan ribu.

Sementara itu, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Sampang Ali Afandi mendukung adanya Senam Sampang Hebat Bermartabat yang merupakan karya putra daerah.

“Kami akan mendukung dan mensosialisasikan ke sekolah agar para siswa siswi turut serta melakukan Senam Sampang Hebat Bermartabat di masing–masing sekolah,” tutupnya. (MC Diskominfo Prov Jatim/non-pno)