Hujan Lebat Angin Kencang, Tiga Wilayah Terdampak

:


Oleh MC KAB AGAM, Selasa, 4 Oktober 2022 | 22:11 WIB - Redaktur: Tobari - 212


Agam, InfoPublik - Dampak hujan lebat disertai angin kencang yang melanda wilayah kabupaten Agam, Senin (3/10/2022) memicu bencana di beberapa kecamatan. Setidaknya 3 lokasi terdampak angin kencang di Kecamatan Ampek Nagari dan Lubuk Basung.

Data yang diperoleh menyebutkan, terjangan angin kencang menyebabkan pohon tumbang yang menimpa rumah warga di Jorong Puduang, Nagari Bawan, Kecamatan Ampek Nagari, kemudian pohon tumbang menghambat akses jalan di Pasa Lubuk Basung dan Jorong Sago, Nagari Manggopoh.

“ Malam ini, personil sudah menuntaskan pembersihan pohon-pohon yang tumbang di 3 lokasi yang dilaporkan warga tersebut, “ ungkap Bambang Warsito, kepala BPBD Agam.

Bambang Warsito menyebutkan, menyikapi kondisi cuaca saat musim penghujan saat ini, pihaknya sudah menyiapkan seluruh personil untuk siaga dan harus siap turun ke lokasi terdampak bencana setiap saat untuk mengantisipasi dampak terhadap masyarakat.

Kepala BPBD Agam itu juga mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan untuk mengantisipasi dampak yang bisa merugikan, “ jika cuaca buruk, segera cari lokasi yang lebih aman, untuk mengurangi risiko kebencanaan, “ sebut Bambang Warsito. (MC Agam/toeb)