:
Oleh MC KAB SANGGAU, Selasa, 4 Oktober 2022 | 16:34 WIB - Redaktur: Kusnadi - 182
Sanggau, InfoPublik - Bupati Sanggau Paulus Hadi, S.IP., M.Si membuka Rapat Koordinasi Camat se-Kabupaten Sanggau Tahun 2022 dengan Tema: “Sinergitas Antar Pimpinan di Kecamatan Untuk Menciptakan Suasana Kondusif Menuju Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024”, bertempat di Ruang Musyawarah Lantai 1 Kantor Bupati Sanggau, Senin (03/10/2022).
Dalam sambutannya, Bupati Sanggau Paolus Hadi mengingatkan kembali peran camat dalam menjaga stabilitas menjelang Pemilu dan Pilkada Serentak nanti.
“Urusan Pemerintahan Umum harus dipahami camat di antaranya pembinaan Wawasan Kebangsaan dan Ketahanan Nasional serta perlu dilakukan pembinaan persatuan dan kesatuan bangsa agar masyarakat paham sehingga kita dapat menjaga stabilitas keamanan yang sudah baik saat ini,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan pentingnya pemuktahiran data calon pemilih karena itu merupakan WNI yang harus dipenuhi agar tidak menimbulkan masalah ke depannya.
“Saya perlu ingatkan juga terkait pemutakhiran data pemilih atau daftar calon pemilih dan ini harus menjadi atensi kita bersama karena hal itu berkaitan dengan hak konstitusional setiap WNI yang memenuhi syarat sebagai calon pemilih,” pesan Bupati Sanggau dua periode tersebut.
Paolus Hadi juga menyampaikan kepada para camat untuk dapat berkoordinasi dengan Forkopimcam dan tokoh-tokoh masyarakat yang ada di tingkat kecamatan.
“Inilah salah satu peran camat yang harus mampu menciptakan sinergitas untuk menjaga stabilitas politik di wilayah masing-masing,” pungkasnya
“Camat juga berada di posisi yang dekat dengan masyarakat sehingga pasti tahu dinamika yang terjadi pada masyarakat di tingkat bawah,” sambung PH sapaan akrab Bupati Sanggau.