:
Oleh MC KAB SELUMA, Rabu, 24 Agustus 2022 | 16:35 WIB - Redaktur: Kusnadi - 94
Tais, InfoPublik - Wakil Bupati Seluma Drs. Gustianto membuka kegiatan Sosialisasi Jaminan Kesehatan Bagi Kepala Desa dan Perangkat Desa se-Kabupaten Seluma, Selasa (23/08/2022) di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma.
Wakil Bupati didampingi oleh para Asisten I, II dan III, Kepala Dinas PMD Kabupaten Seluma serta dihadiri Kepala BPJS Kesehatan Seluma dan diikuti sebanyak 37 Kepala Desa yang baru dilantik hasil Pilkades serentak Tahun 2022 dan 8 desa yang belum mendaftar JKN KIS.
Wakil Bupati Seluma dalam sambutannya menyampaikan sosialisasi ini dalam rangka mengimplementasikan UU No. 40 Tahun 2004 tentang Jaminan Sosial dan UU No. 24 Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial serta PP No 64 Tahun 2020 dan Permendagri No119 Tahun 2019.
Selain itu untuk meningkatkan tekad bersama dalam mewujudkan kesehatan untuk seluruh rakyat Indonesia. Untuk mencapai Indonesia sehat pemerintah telah menetapkan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN-KIS) yang dikelola oleh BPJS Kesehatan.
"Pemerintah Kabupaten Seluma sangat mendukung program ini, masyarakat yang tidak mampu sudah kita daftarkan serta sudah dianggarkan iuran serta mendaftarkan Kepala Desa dan perangkat desa se-Kabupaten Seluma beserta keluarga," ujar Gustianto. (TM)
MC Kabupaten Seluma/Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Kabupaten Seluma.