:
Oleh MC Kab Aceh Tengah, Minggu, 17 April 2022 | 14:45 WIB - Redaktur: Wawan Budiyanto - 279
Aceh Tengah, InfoPublik – Penyelenggaraan Pekan Tilawatil Qur’an (PTQ) Nasional RRI ke 52 di Takengon, menjadi “PR” dan tugas yang cukup berat bagi Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Aceh Tengah.
Dinas yang dipimpin oleh Khairuddin Yoes ini diberi tugas sebagai penanggung jawab bidang informasi dan komunikasi yang diantaranya bertanggung jawab terhadap ketersediaan jaringan internet yang memadai untuk mendukung pelaksanaan even keagamaan tingkat nasional tersebut.
Bermodalkan pengakan Teknologi Informasi dan Komunikasi yang berbasis di Aceh Tengah Command Center (ATCC), Diskominfo terus berupaya untuk memberikan pelayanan maksimal dalam penyelenggaraan PTQ Nasional RRI dimana tahun ini Kabupaten Aceh Tengah menjadi tuan rumah.
Mengingat berbagai keterbatasan yang ada, Diskominfo kemudian berinisiatif merangkut PT Indonesia ComNet Plus (Icon+), anak perusahaan PT PLN (Persero) yang bergerak dibidang penyediaan sarana dan prasarana teknologi informasi dan komunikasi (TIK). Berkat bantuan Icon+ ini, kebutuhan jaringan internet Dedicated dengan kapasitas 200 MBPS untuk keperluan siaran langsung (live streaming) dan peliputan berita dari 4 (empat) titik lokasi pelkasnaan PTQ yaitu Masjid Ruhama Takengon, Gedung Olah Seni, Lapangan Setdakab Aceh Tengah dan Oproom yang terintegrasi dengan Media Center tersedia secara memadai dengan kualitas jaringan sangat baik.
Tidak tanggung-tanggung, Icon+ sampai memasang server di Aceh Tengah Command Center mulai H-2 demi kelancaran pelaksanaan PTQ ini secara cuma-cuma, padahal kalau faisiltas ini harus berbiaya, nilainya bisa puluhan juta rupiah. Ini bisa terjadi semata-mata karena hubungan baik antara Diskominfo Aceh Tengah dengan pihak Icon+.
Berkat kerjasama ini, jaringan WiFi dengan kualitas baik, jaringan CCTV dan live streaming acara dari semua titik perlombaan terfasilitasi dengan baik dan lancar, mulai dari acara pembukaan yang dihadiri Wapkil Presiden RI, rangkaian kegiatan lomba sampai acara penutupan PTQ.
Bukan hanya menggandeng Icon+, Diskominfo Aceh Tengah juga meminta kepada pemerintah provinsi Aceh untuk meningkatkan kapasitas bandwich metronet yang semula hanya tersedia 100 MBPS, ditambah 200 MBPS menjadi 300 MBPS, dengan kekuatan jaringan seperti ini, kegiatan yang membutuhkan jaringan internet seperti rapat virtual, zoom meeting dan sebagainya dapat difasilitasi di Aceh Tengah Command Center dengan kualitas jaringan baik dan anti lelet.
Selain itu, secara swadaya Diskominfo juga menyediakan 4 unit televisi leds yang dipasang di media center dan selalu stand by menyiarkan secara langsung kegiatan lomba dari 3 lokasi sekaligus, sehingga para awak media dapat mengakses informasi terbaru dari 3 lokasi secara bersaman. Jaringan internet gartis yang disediakan di media center juga memudahkan para jurnalis untuk mengirim update berita ke media mereka.
Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Aceh Tengah, Khairuddin Yoes di sela-sela acara penutupan PTQ, Sabtu malam (16/4/2022) menyampaikan bahwa upaya yang dilakukannya merupakan upaya pihaknya untuk memberikan dukungan sepenuhnya demi suksesnya even berskala nasional ini, terutama dalam penyediaan TIK yang menjadi tanggung jawab instansinya.
“Kami menyadari keterbatasan kami, itulah sebabnya kami berusaha merangkul pihak lain seperti Icon+ untuk membantu kita, khususnya dalam penyediaan perangkat Teknologi Informasi dan Komunikasi demi suksesnya acara besar ini," ungkap Yoes.
Dalam kesempatan itu, Yoes juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada manajemen Icon+ atas kerjasama yang baik selama ini. Yos juga memberikan paresiasi kepada seluruh jajaran Diskominfo Aceh Tengah yang tanpa mengenal lelah terus mengawal dan memberikan pelayanan nyaris 24 jam demi suksesnya even tahunan LPP RRI ini.
“Kami hanya mampu menyampaikan rasa terima kasih kepada relasi kami Icon+ atas kerjasama yang baik selama ini, juga kepada seluruh jajaran Diskominfo yang tanpa mengenal lelah telah memberikan pelayanan terbaik dengan ikhlas, sehingga dukungan TIK selama berlangsungnya PTQ RRI ini dapat berjalan dengan baik, dan even nasional ini dapat berlangsung dengan sukses,” lanjutnya.
Selama pelaksanaan PTQ ini, Diskominfo juga mempersilahkan jajaran direksi LPP RRI untuk memanfaatkan ruangan Command Center sebagai tempat menggelar konferensi pers, FGD dan kegiatan lain yang terkait dengan pelaksanaan PTQ.
Bidang Dokumentesi dan Publikasi Diskominfo yang dikoordinir oleh Bidang PLIKP, juga secara maraton, melakukan update berita PTQ melalui website Pememerintah Kabupaten Aceh Tengah dan portal Kementerian Kominfo, InfoPublik.
(Fathan Muhammad Taufiq/MC Aceh Tengah).