:
Oleh MC KAB BINTAN, Senin, 24 Januari 2022 | 18:06 WIB - Redaktur: Tobari - 168
Bintan, InfoPublik - Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi menyampaikan bahwa Presiden Jokowi mendukung investasi di berbagai bidang demi percepatan pembangunan dan pemulihan ekonomi.
Hal ini disampaikannya dalam Kunjungan Kerja di Kawasan Industri Lobam, Senin (24/1/2022).
Disambut langsung oleh Sekda Bintan Adi Prihantara didampingi Kadishub Insan Amin dan Kadis Kominfo Aupa Samake, Budi Karya kemudian meninjau pembangunan Bandar Udara Busung melalui pantauan udara.
"Presiden sangat mendukung sekali investasi swasta di kawasan ini. Saya sampaikan bahwa BIIE harus berkolaborasi dengan international bay dalam rangka menarik wisatawan luar negeri untuk datang berkunjung ke kabupaten Bintan melewati bandara ini," kata Menhub.
Kehadiran bandara ini nantinya diharapkan dapat menjadi kebanggan masyarakat Bintan. Bandara itu sejak awal dirancang untuk menunjang pariwisata dan industri, khususnya di Kabupaten Bintan.
Selain itu, bandara ini didesain agar mampu menampung pesawat berbadan lebar yang dapat memudahkan pesawat kargo.
Hingga saat ini sudah 3.000 meter landasan pacu yang disiapkan dari total 3.600 meter yang ditargetkan. Dengan total investasi menyentuh angka Rp. 10 Triliun, bandara bertaraf internasional ini diharapkan dapat memacu investasi lain di sekitarnya.
"Bandara tidak bisa berdiri sendiri, oleh karenanya kami memberikan satu catatan. Saya minta ke manajemen agar segera menyelesaikan di tahun 2023 sehingga investasi ini bisa mendorong investasi yang lain," kata Menhub Budi Karya Sumadi.
Kedepannya diharapkan Bandara ini dapat berkolaborasi dengan Internasional Player yang memiliki kemampuan pergerakan wisatawan mancanegara seperti Eropa, China dan Jepang.
Sekda Bintan Adi Prihantara memaparkan harapannya mewakili Pemerintah Daerah menyampaikan bahwa bandara ini memang menjadi harapan baru bagi Bintan.
Selain menopang geliat pariwisata yang ada, bandara ini juga dapat membuka lowongan pekerjaan yang cukup besar untuk masyarakat Bintan. (MC Bintan/toeb)