Warga Serdam Sambut Natal dan Tahun Baru Dengan Gotong Royong

:


Oleh MC KAB KUBU RAYA, Senin, 20 Desember 2021 | 15:30 WIB - Redaktur: Tobari - 307


Kubu Raya, InfoPublik – Menjelang Natal dan pergantian tahun tidak jarang menjadi moment warga untuk melaksanakan kerja bhakti, selain mempererat tali silahturahmi antar warga juga memberikan dampak asri dilikungannya masing-masing.

Salah satunya sejumlah warga Kecamatan Sungai Raya, Desa Sungai Raya Dalam Komplek Griya Hosana, RT 04 RW 08 Kabupaten Kubu Raya.

Bersama-sama membersihkan lingkungan komplek tersebut, walau berbeda-beda suku dan kepercayaan tampak warga berantusias memasang aksesoris serta pernak-pernik natal disepanjang jalan komplek itu.

Ketua RT 04 RW 08, Tomy Indirwan, S.A.P mengatakan kegiatan gotong-royong kerap dilakukan oleh warga untuk menyambut hari-hari kebesaran beragama. Hal tersebut juga dilakukan apabila menyambut bulan Ramadhan, lebaran Idul Fitri serta Imlek.

“Saya bangga dengan kekompakan warga diwilayah RT 04 ini, kami terdiri dari berbagai macam multi etnis, suku, agama, dan budaya namun bisa disatukan dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika,” terangnya, di Sungai Raya pada Minggu (19/12/2021).

Selain itu, kata dia semangat nasionalisme dapat diwujudkan ditingkat rumah tangga dengan mempertahankan hubungan harmonis dan terus menjalin semangat gotong-royong dan kekeluargaan.

Serta jangan pernah lupa bahwa kita semua adalah Merah Putih. Warga kami disini tidak ada istilah mayoritas ataupun minoritas.

"Apapun itu, baik dari segi pekerjaan, suku, agama dan golongan kami sama dan kami adalah satu, kami semua bersaudara,” kata Tomy yang juga merupakan personel Polri berdinas di Satresnarkoba Polres Kubu Raya. (irdiansyah/MC KubuRaya/toeb)