Satu Hari Lagi Ujian SKD CPNS Formasi Tahun 2021 Kota Subulussalam Akan Berakhir

:


Oleh MC KOTA SUBULUSSALAM, Rabu, 13 Oktober 2021 | 13:44 WIB - Redaktur: Tobari - 270


Subulussalam, InfoPublik - Satu hari lagi ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Formasi Tahunn 2021 Kota Subulussalam akan berakhir, kata Kepala BKPSDM Jhoni Arizal  disela-sela kesibukannya di lokasi ujian SKD komplek Pendopo Walikota Subulussalam, Rabu (13/10/2021).

Dikatakannya bahwa tim yang solid adalah kunci sukses setiap pekerjaan. Bisa kita bayangkan panitia seleksi SKD harus melayani peserta sebanyak 3.000-an lebih dari berbagai daerah datang ke daerah kita termasuk warga Kota Subulussalam ujarnya.

 Kita harus menyiapkan segala sesuatunya sesuai mekanisme dan petunjuk dari Badan Kepegawaian RI, setiap hal harus berkoordinasi dengan pihak BKN, sebutnya.

Maka penting tim dibangun solid, kompak dan bertanggungjawab. Dalam kepanitiaan kita melibatkan stakeholder lainnya selain dari jajaran BKPSDM Kota Subulussalam itu sendiri.

Ada petugas PLN yang bertanggungjawab dalam hal kelistrikan, ada teknisi jaringan komputer dan  data center, ada pihak keamanan dan kesehatan, ada juga tenaga kebersihan, urusan dapur atau makanan, personil perhubungan juga melibatkan pewarta dari Dinas Komunikasi dan Informatika.

Semua bekerja dan bertugas sesuai tugas yang diembannya yang tujuan utamanya adalah suskesnya pelaksanaan ujian SKD Formasi CPNS Tahun 2021 di Kota Suulussalam.

Tak lupa bahwa keberhasilan kita juga adalah didukung oleh anggota legislatif Kota Subulussalam  yang telah memberikan perhatian serius dalam pelaksanaan SKD ini. “ Tanpa dukungannya tentu kegiatan kita tidak sukses, “ katanya.

Terima kasih juga kepada Walikota H. Affan Alfian, Wakil Walikota Salmaza, dan semua Tim TAPK Kota Subulussalam, masyarakat, peserta SKD, para panitia daerah dan panitia dari BKN yang telah bersama-sama mensukseskan ujian SKD ini.

“ Tinggal sehari lagi mari kita bekerja keras, tetap semangat semoga pelaksanaan ujian SKD di Kota Subulussalam berjalan suskes, aman, lancar dan terbaik, “ tuturnya. (MC Kota Suulussalam/toeb)