:
Oleh MC KOTA SUBULUSSALAM, Selasa, 12 Oktober 2021 | 15:29 WIB - Redaktur: Tobari - 251
Subulussalam, InfoPublik - Hari ketujuh SKD, Walikota Subulussalam H. Affan Alfian meninjau peserta ujian sesi kedua Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Formasi Tahun 2021 Kota Subulussalam bertempat di aula serbaguna pendopo Walikota, selasa (12/10/2021).
Hari ketujuh SKD diiukuti kebanyakan peserta asal Kota Subulussalam Disesi II hari ketujuh sebagaimana biasanya semua peserta ditahap awal dilakukan pemeriksaan kesehatan, selanjutnya para peserta menunggu di ruang tunggu dan mengikuti pesan dari panitia untuk menitipkan barang bawaan di loker.
Dan satu-persatu peserta dipanggil petugas untuk melakukan registrasi secara online. Setelah berhasil registrasi pesertapun duduk sambil mendengarkan pesan-pesan dan petunjuk cara ujian Computer Assested Test (CAT) BKN melalui layar monitor sembari mendengarkan saran dan pesan juga motivasi dari petugas briefing.
Panitia dari BKN memberi kode kepada petugas briefing untuk menyudahi kegiatan dan dilanjutkan dengan skrining peserta oleh petugas dan terus memasuki ruang ujian CAT.
Setelah para peserta duduk di kursi masing-masing dengan mengikuti arahan panitia BKN, Walikota Subulussalam H. Affan Alfian, Wakil Walikota Salmaza, Ketua TP PKK Kota Hj. Mariani Harahap, Kepala BKPSDM Jhoni Arizal, Kepala Diskominfo Irwan Faisal dan Ketua MPD Jaminudin memasuki ruang ujian.
Kabag Protokoler Kiplan menyiapkan sound system dan podium untuk persiapan penyampaian Walikota kepada peserta SKD CPNS sesi kedua.
Kepala BKPSDM Jhoni Arizal membuka acara dengan mempersilahkan Walikota memberikan arahan kepada peserta SKD. Didampingi Wakil Walikota, Ketua TP PKK Kota, Kepala BKPSDM, Kadis Kominfo, Ketua MPD, Walikotapun memulai arahan singkatnya.
“ Waktu yang diberikan agar dimanfaatkan dengan baik, “ ucap Walikota mengawali arahannya. Berdoalah sebelum memulai ujian, apabila hasil ujian belum memuaskan harus diterima dengan lapang dada dan terus belajar untuk persiapan ujian seleksi berikutnya, ujarnya.
Sementara yang telah lulus passing grade jangan berpuas diri karena akan ada tahapan berikutnya menunggu hasil dari BKN, katanya.
Ujian ini dengan menggunakan sistem komputer maka tidak ada siapapun yang bisa mengendalikan hasil ujian termasuk Pemko. Ketentuan hasilnya sesuai sistem komputer dari BKN.
Kami menjamin ujian ini sesuai mekanisme yang berlaku semoga ujian SKD ini menghasilkan PNS yang berkualitas dan professional, tuturnya.
Selama lima menit Walikota memberikan arahan kepada peserta SKD sesi II, usai memberikan arahan Walikota dan pejabat lainnya langsung meninggalkan lokasi, pesertapun melanjutkan kegiatannya dengan mengikuti arahan dari panitia BKN. (MC Kota Subulussalam/toeb)