Pemkab Toba Tandatangani 3 Kesepakatan Bersama dan 2 Perjanjian Kerja Sama dengan Pihak Ketiga

:


Oleh MC KAB TOBA, Rabu, 2 Juni 2021 | 19:30 WIB - Redaktur: Tobari - 564


Balige, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Toba melaksanakan seremonial penandatanganan kesepakatan bersama dan perjanjian kerja sama dengan pihak ketiga, di Balai Data Kantor Bupati Toba, Balige, Rabu (2/6/2021).

Penandatangan 3 kesepakatan bersama dilakukan bersama PT Indonesia Asahan Aluminium (Persero), Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I dan PT Bank Pembangunan Daerah Sumatra Utara.

Sementara 2 perjanjian kerja sama dilakukan dengan Institut Agama Kristen Negeri Tarutung dan Politeknik Pariwisata Negeri Medan.

Bupati Toba Ir. Poltak Sitorus dalam sambutannya mengatakan bahwa berdasarkan Undang-Undang nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, bahwa pemerintah daerah memiliki kewenangan untuk bekerja sama dengan pihak lain yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Ini sepertinya sederhana namun bila kita lakukan bersama-sama akan membawa dampak yang besar.

"Namun karena sekarang masih meningkat jumlah COVID-19 di Toba meski berbagai upaya sudah kita lakukan, maka semoga perjanjian kerja sama dan kesepakatan bersama ini direstui Tuhan sehingga dapat berhasil baik," sebut Bupati Poltak.

Kolaborasi dan networking, lanjutnya menjadi suatu cara untuk meningkatkan kemampuan daerah memberhasilkan pembangunan dengan menggandeng akademisi, perbankan serta pihak swasta dan masyarakat melalui kerja sama yang dibangun dengan kesepakatan bersama.

Sebelumnya, Kepala Bagian Pemerintahan Setdakab Toba Lahsa J Simanullang dalam laporannya menjelaskan maksud dan tujuan pelaksanaan kegiatan.

Dengan IAKN bertujuan meningkatkan akses kerja sama atas pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi di Kabupaten Toba, dengan Poltek Pariwisata Medan, kedua belah pihak sepakat secara bersama-sama untuk melaksanakan pengembangan dan pengkajian potensi-potensi kepariwisataan di Kabupaten Toba.

Dengan Inalum dan Jasa Tirta melaksanakan kegiatan konservasi Daerah Tangkapan Air Danau Toba berupa kegiatan penghijauan dengan cara penanaman pohon melalui pemberdayaan masyarakat.

Dengan Bank Sumut meningkatkan pelayanan dan mempermudah pembayaran penerimaan Kas Daerah yakni pajak dan retribusi daerah melalui layanan penyediaan alat perekam data transaksi usaha.

Pimpinan PT Bank Sumut Cabang Balige, Rudi Pardede, SE mengucapkan terima kasih atas kepercayaan menjadi bank andalan untuk membantu pertumbuhan perekonomian dan perkembangan daerah serta sebagai salah satu sumber pendapatan daerah.

"Kami berharap dengan kerja sama layanan penerimaan pembayaran pajak daerah dan distribusi daerah melalui delivery channel Sumut dan channel lainnya serta layanan alat perekam data transaksi usaha dapat membantu pemerintah kabupaten Toba dalam menggali dan meningkatkan pendapatan asli daerah serta mendukung pemerintah mewujudkan Toba Unggul dan Bersinar," sebutnya.

Hadir mengikuti kegiatan ini Wakil Bupati Toba Tonny M Simanjuntak, Asisten Pemerintahan Harapan Napitupulu, Rektor IAKN Tarutung Prof.Dr. Lince Sihombing MPd, Wakil Direktur Pascasarjana Polktekpar Medan Dr Rahmat Darmawan SS MHum.

Serta, Kepala Direktorat Operasi dan Produksi PT Inalum (Persero) Rainaldy Harahap, Dir Operasional Perum Jasa Tirta I Gol Ari Joso Simamora, ST,MM, dan lainnya.( MC Toba des/rik/toeb)