Manjakan Wisatawan Pemburu Oleh-oleh, TP PKK Pemalang Buka Gerai

:


Oleh MC KAB PEMALANG, Jumat, 7 Mei 2021 | 17:11 WIB - Redaktur: Tobari - 234


Pemalang, InfoPublik - Para wisatawan pemburu oleh-oleh makanan khas daerah yang berkunjung ke Kabupaten Pemalang, kini tidak perlu susah payah mencari buah tangan untuk dibawa ke daerah asal mereka.

Pasalnya Kabupaten Pemalang hari ini, Jumat, (7/5/2021) sudah membuka gerai oleh - oleh "PKK Melati" Kabupaten Pemalang.

Gerai yang menurut rencana buka setiap hari mulai pukul 09:00 -16:00 WIB tersebut, merupakan salah satu upaya mempercepat peningkatan pendapatan keluarga di seluruh wilayah Kabupaten Pemalang.

Berbagai oleh - oleh khas Pemalang dijual di gerai yang berlokasi di Jl. A. Yani No.120 Kelurahan Kebondalem Kecamatan Pemalang tersebut, seperti kue ogel- ogel, manisan nanas, kopi asal Pulosari, nanas madu, Apem, Tahu Randudongkal, Semprot dan manisan Pepaya asal Moga.

Wakil Bupati Pemalang Mansur Hidayat mewakili Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo saat membuka Gerai Oleh-oleh PKK Melati Kabupaten Pemalang menyampaikan apresiasi yang sebesar- besarnya atas inisiatif yang diambil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pemalang bersama segenap anggotanya untuk mendirikan unit usaha berupa Gerai Oleh-oleh Pemalang.

"Ini merupakan sebuah terobosan atau inovasi yang perlu kita dukung bersama- sama agar tetap eksis dan berkembang dikemudian hari," ucap Mansur.

Mansur berharap, keberadaan gerai oleh- oleh tersebut dapat memberikan manfaat bagi segenap anggota PKK Kabupaten Pemalang serta mendukung program usaha peningkatan pendapatan keluarga di seluruh wilayah Kabupaten Pemalang.

Ditambahkan, bahwa untuk menciptakan sebuah terobosan atau inovasi merupakan langkah yang harus diambil demi mempercepat tercapainya sebuah tujuan.

"Hal tersebut sejalan dengan upaya mempercepat peningkatan pendapatan keluarga di seluruh wilayah Kabupaten Pemalang", ujar Mansur.

Hadir juga di acara teraebut, para istri anggota Forkopimda, Direktur Perusda Kabupaten Pemalang, Kepala BPD Bank Jateng Pemalang, dan Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan se- Kabupaten Pemalang. (MC Pemalang/toeb)