:
Oleh MC KAB PEMALANG, Kamis, 29 April 2021 | 16:46 WIB - Redaktur: Kusnadi - 307
Pemalang, InfoPublik - Salah satu potensi yang ada di Kecamatan Ulujami Kabupaten Pemalang yang terletak di pantai utara Jawa (Pantura) adalah produksi perikanan terutama ikan Bandeng. Potensi ini ditangkap oleh Hj. Tarmiyah (45 tahun), warga RT 001/RW 006, Desa Blendung, Kecamatan Ulujami dengan membuat makanan olahan ikan bandeng.
UMKM yang bergerak dipengolahan ikan khususnya Bandeng ini memproduksi bandeng duri lunak, bandeng montok, pepes bandeng isi jamur, abon bandeng, bakso bandeng, nugget bandeng, stick duri bandeng, kerupuk bandeng, terasi udang dan keripik kulit bandeng.
Salah satu produk unggulannya adalah bandeng duri lunak. Menggunakan bandeng dengan kualitas bagus yang diolah secara higienies dan mematuhi persyaratan yang telah ditetapkan oleh dinas kesehatan, dia mampu memproduksi sekitar 200 kg bandeng per bulan nya.
Bandeng duri lunak inipun aman dikonsumsi oleh anak-anak, orang tua tidak usah kuatir bila anak makan bandeng duri lunak buatan Al-Maidah karena durinya benar-benar lunak.
"Untuk anak-anak yang takut tersedak duri bandeng, jangan kuatir karena bandeng duri lunak produksi Al-Maidah ini benar-benar sudah lunak" jelas Tarmiyah, Kamis (29/4) ketika dihubungi via seluler.
Selain kualitas bandeng yang bermutu, dikemas secara vaccum dan harga dibandrol sangat ekonomis untuk per biji dihargai antara Rp. 15.000 sampai Rp20.000 ribu rupiah.
Produk bandeng duri lunak ini dapat diperoleh di beberapa outlet pusat oleh oleh di Pemalang antara lain Toko Ogel ogel dan Fedepmart di stasiun kereta api Pemalang serta di luar Kabupaten Pemalang ada di Wates dan Magelang.