:
Oleh MC KAB BENGKULU SELATAN, Rabu, 3 Maret 2021 | 05:16 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 223
Manna, InfoPublik - Himpunan pengusaha muda Indonesia (HIPMI) peduli Bengkulu Selatan menyerahkan bantuan tong sampah sebanyak 10 buah kepada Pemkab Bengkulu Selatan serta membagikan 1000 masker secara gratis yang bertempat di Taman Merdeka Manna, Selasa( 02/03/2021).
Penyerahan 10 tong sampah ini merupakan salah satu bentuk wujud kepedulian dari HIPMI dalam membantu Pemkab Bengklu Selatan dalam menciptakan lingkungan yang bersih.
Bentuk kepedulian dari HIPMI Bengkulu Selatan ini mendapatkan apresiasi baik dari pemkab Bengkulu Selatan.
Wakil Bupati Bengkulu Selatan, Rifai Tajudin menyampaikan, hal-hal yang seperti ini diharapkan dapat terus dilakukan oleh anak-anak muda,khususnya pemuda di Bengkulu Selatan. Ia menilai, perkembangan ataupun kemajuan bangsa itu sendiri sebenarnya ada ditangan pemuda.
“Harapannya melalui HIPMI ini nanti anak muda khususnya pemuda Bengkulu Selatan dapat menjadikan wadah dalam mengembangakan kemampuannya di bidang usaha yang nantinya dapat meningkatakan perkembangan di sektor perekonomian Bengkulu Selatan,” ujarnyai.
Lebih lanjut, dirinya mengharapkan, HIPMI ini nanti dapat menjadi mitra dengan Pemkab Bengkulu Selatan dalam melakukan pengembangan di sektor ekonomi, baik dari perdagangan maupun yang lainnya.
“Nantinya, kedekatan kita ini, dengan selalu berkoordinasi dapat selalu terjalan dengan baik,” tambahnya.
Pada kesempatan yang sama, DPD RI, Riri Damayanti yang juga merupakan Wakil Ketua Umum HIPMI Provinsi Bengkulu juga mengharapkan, melalui HIPMI ini dapat berkolaborasi untuk bersinergi dengan baik dalam meningkatkan usaha.
“Ini merupakan salah satu kolaborasi untuk sama-sama kita bersinergi dalam meningkatkan usaha yang ada,”urainya.
Acara yang diselnggarakan dengan mematuhi protokol Kesehatan tersebut juga dihadiri oleh, Kejari, Dandim Bengkulu Selatan, Kadis DLHK, BPBD, dan Kasat Intel Polres Bengkulu Selatan. (MC Bengkulu selatan/Eyv)