:
Oleh MC KAB GARUT, Senin, 21 Desember 2020 | 19:42 WIB - Redaktur: Wawan Budiyanto - 712
Garut, InfoPublik - Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Garut, Helmi Budiman yang juga merupakan Wakil Bupati Garut, melantik 5 Pengurus PMI Kecamatan Periode 2020 - 2025. Pengurus yang baru dilantik diharapkan bisa menjalankan tugas dengan baik dan dapat memajukan PMI Kabupaten Garut.
“Semoga lebih komprehensif lagi dalam menjalankan tugas dan lebih profesional terutama bagi tenaga medis PMI. Diharapkan seluruh pengurus yang dilantik dapat menjalankan tugas dengan baik dan dapat memajukan PMI Kabupaten Garut,” kata Helmi saat melantik dengan standar protokol kesehatan (Prokes) yang berlangsung di Resto Khas Sunda, Desa Cijolang, Kecamatan Limbangan, Minggu (20/12/2020).
Kelima pengurus PMI kecamatan itu adalan PMI Kecamatan Cibiuk, Leuwigoong, Selaawi, Kersamanah, Leles, dan Kadungora, ditandai dengan diberikannya SK (Surat Keputusan) secara langsung oleh Ketua PMI Garut kepada para ketua PMI terpilih di kecamatan.
Pemilihan Ketua PMI Kecamatan ini dipilih dari berbagai profesi di antaranya ada yang menjabat sebagai sekmat (Sekretaris Kecamatan), guru, tokoh masyarakat, tenaga medis dan kasi (kepala seksi) di kecamatan.
Selain itu, para ketua PMI tingkat kecamatan, lanjut Helmi, diharapkan dapat memberikan kinerja yang lebih lagi kepada masyarakat, cepat tanggap, selalu sinergi dengan relawan- relawan yang lainnya.
Helmi juga mengatakan, dengan adanya perwakilan dari setiap profesi, PMI Kabupaten Garut akan jauh lebih baik.
“Insyaallah dengan adanya perwakilan-perwakilan dari setiap unit, baik guru, tenaga kesehatan, tokoh masyarakat serta aparatur kecamatan, PMI Kabupaten jauh akan lebih baik,” kata Helmi.
Adapun beberapa kecamatan yang belum dilantik pengurus PMI Kecamatan antara lain Kecamatan Pameungpeuk, Cibalong, Cikelet, Cisompet, Caringin, Peundeuy, Singajaya, Banjarwangi, Cikajang, Cisurupan, Cigedug, Bayongbong, Pasirwangi, Sukaresmi, Tarogong kidul, Tarogong kaler, Sukawening. Pangatikan, Sucinaraja, Karang tengah, dan Wanaraja yang dalam waktu dekat ini akan segera dilantik.