9 Peserta Ikuti Seleksi Rekrutmen Petugas Penyelenggara Ibadah Haji

:


Oleh MC KAB PULANG PISAU, Rabu, 5 Februari 2020 | 21:38 WIB - Redaktur: Tobari - 240


Pulang Pisau, InfoPublik - Sebanyak 9 orang peserta mengikuti seleksi rekrutmen petugas penyelenggara Ibadah Haji yang digelar oleh Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Pulang Pisau, di ruang Kepala Kankemenag setempat, Selasa (4/2).

Ketua Panitia kegiatan tersebut, yang sekaligus Pelaksana penyelenggara Haji dan Umrah Kankemenag Pulang Pisau, H Jalil Muqaddas mengatakan, seleksi dilakukan dengan cara Online /Computer Asisten Tes (CAT) menjawab soal menggunakan aplikasi yang telah ditentukan.

Jadi para peserta yang telah lulus seleksi administrasi beberapa waktu lalu dilanjutkan dengan seleksi menjawab soal di aplikasi berbasis Online/CAT yang telah didaftarkan untuk masing-masing peserta.

"Adapun jumlah soal yang dijawab itu sebanyak 100 soal dengan waktu mengisi jawaban 1 jam,” ujarnya.

Selama penyelenggaraan seleksi berlangsung, H Jalil mengatakan ada kendala yang dialami beberapa peserta.

Kendalanya ada beberapa peserta yang tidak bisa menjawab soal dikarenakan server dari Pusat yang gangguan, ini tidak terjadi di Pulang Pisau saja, tetapi beberapa daerah lain juga mengalami masalah yang sama.

Untuk permasalah tersebut, pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak Kanwil Kemenag Provinsi Kalteng bagaimana solusinya.

“Namun, untuk kendala yang dimaksud tersebut mereka tetap diikutkan, karena telah lulus diseleksi berkas/administrasi. Yang mengeksekusi yang berhak menyatakan lulus atau tidak adalah pihak Kanwil Kemenag Kalteng, kami di daerah hanya melaksanakan perekapan nilai,” katanya.

Ia juga menerangkan bahwa beberapa pertimbangan dalam seleksi yang menjadi bonus perhitungan adalah seperti misalnya para peserta ini memiliki sertifikat bisa berbahasa Arab/Inggris, dan sebagainya.

Ia menambahkan bila dinyatakan lulus oleh pihak Kanwil, peserta berhak melanjutkan seleksi ke tahap berikutnya yang digelar oleh pihak Kanwil Kemenag Provinsi Kalteng di Palangka Raya.

Sementara itu, kegiatan tersebut dibuka secara langsung oleh Kakankemenag Pulang Pisau, H Masrani melalui Kasubbag TU, Khairani.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Pelaksana Bidang Peyelenggara Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Kalteng, Pahruni. (MC.Pulang Pisau/Kurniawan/toeb)