Dishub Pulang Pisau Usulkan Pelabuhan Bahaur Jadi Pelabuhan Umum

:


Oleh MC KAB PULANG PISAU, Rabu, 20 November 2019 | 05:06 WIB - Redaktur: Tobari - 378


Pulang Pisau, InfoPublik - Dinas Perhubungan Kabupaten Pulang Pisau akan coba berusaha mengusulkan Pelabuhan Bahaur Kecamatan Kahayan Kuala Kabupaten Pulang Pisau agar menjadi pelabuhan umum guna lebih meningkatkan pendapatan asli daerah.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pulang Pisau John Oktoberiman saat dikonfirmasi di Pulang Pisau, Selasa (19/11/2019) menjelaskan bahwa pihaknya telah mengusulkan kepada Kementrian Perhubungan, agar pelabuhan Bahaur bisa menjadi pelabuhan umum.

Apabila nantinya usulan ini dikabulkan maka pelabuhan Bahaur tidak hanya beroperasi Kapal Motor Penumpang (KMP) Drajat Paciran tetapi juga terbuka kepada kapal-kapal lain untuk bersandar di Pelabuhan Bahaur.

Harapanya dengan terbukanya pelabuhan tersebut dapat lebih banyak mendapatkan peluang terhadap peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Pulang Pisau, katanya.

Tambahnya, pelabuhan Bahaur mempunyai luas tanah kurang lebih empat hektare dan masih terdapat lahan kosong disekitarnya sehingga disitu bisa menjadi tempat penampungan container ataupun lainnya apabila ada kapal umum bersandar.

Untuk fasilitas pelabuhan Bahaur saat ini sudah cukup bagus, kedepanya juga akan kita tingkatkan menjadi lebih bagus lagi sehingga para penumpang dan masyarakat disekitar merasa bangga wilayahnya mengalami peningkatan baik dari segi infrastruktur serta perekonomian. (MC. Pulang Pisau/Ayu/edtr/toeb)