:
Oleh MC KAB ENREKANG, Rabu, 25 September 2019 | 09:59 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 695
Enrekang.InfoPublik - Asisten III Sekretariat Daerah Setda Enrekang Darmawaty Anto, mengatakan pemerintah daerah telah berupaya mewujudkan lima tatanan Kabupaten/Kota Sehat (KKS). Tatanan tersebut adalah tatanan pemukiman sarana dan prasarana, tatanan sarana lalulintas, tertib dan pelayanan transfortasi sehat.
Selain itu ada, tatanan kehidupan masyarakat sehat mandiri, tatanan ketahanan pangan dan gizi serta tatanan sosial kehidupan yang sehat menyeluruh pada 12 kecamatan yang ada di kabupaten Enrekang.
Untuk mendapatkan penghargaan Wistara harus mencapai dan terpenuhi, yakni lima tatanan dan harus sesuai dengan indikator sehat Olehnya itu, Pemkab dan masyarakat sudah bersinergi mendukung program pemerintah karena mereka sadar, bahwa seluruh program Pemerintah adalah untuk masyarakat.
"Salah satunya adalah tatanan sosial GBHS dan dasawisma Alquran yang hanya satu-satunya di Indonesia hanya ada di Kabupaten Enrekang," kata Darmawaty Anto mendampingi tim verifikasi pusat di ruang Pendopo Rujab Bupati Enrekang, Rabu (25/9/2019).
Ia berharap, semoga tahun ini oleh Kabupaten Enrekang, oleh Tim Verifikasi dinyatakan sebagai kabupaten sehat, untuk bisa diberikan penghargaan SWASTI SABA dari Presiden RI yang diklasifikasi penghargaan PADAPA dan WIWERDA dan WISTARA.
Sementara itu, Rombongan tim verifikasi nasional KKS yang tiba kemarin, Selasa (24/9/2019), hari ini selanjutnya akan memulai verifikasi kelayakan kabupaten Enrekang sebagai kabupaten/kota Sehat.
Ketua Tim Verifikasi Nasional KKS, Dewi Marlina mengatakan, penilaian KKS dilakukan dua tahun sekali pada tahun ganjil. Wistara adalah penghargaan tertinggi karena ada lima tatanan yang harus terpenuhi sebagai Kabupaten/kota sehat.
Menurutnya, pihaknya akan berupaya semaksimal mungkin melakukan penilaian secara objektif. Sehingga apapun hasil penilaian yang diperolehnya, akan disampaikan ke tim di Pusat untuk dibahas secara bersama.
"Kami hanya mencocokkan data yang ada di dokumen yang disetorkan kepada kami. Jadi kami hanya menyesuaikan, kami berharap dalam penilaian nanti bisa lebih banyak nilai lebih dari yang ada di dokumen yang disetorkan," ujarnya.
Tim verifikasi Nasional KKS akan melakukan peninjauan langsung ke sejumlah tempat seperti SDN 116 Enrekang Terminal Pasar Sentral Enrekang, Sekretaria Forum Desa Sehat, Villa Bambapuang dan beberapa daerah lainnya yang jadi lokus penilaian
Tim Verifikasi pusat sebelumnya diterima oleh para Pembina tim Forum Enrekang sehat, Asisten III Pemkab Enrekang Darmwaty Anto, Kepala Bappeda, H Baba, Ketua PKK Enrekang Hj Johra MB dan beberapa Kepala OPD. (McEnrekang.Lubis/Eyv).