Pesona Tamekan Akan Meriahkan HUT ke-16 KSB

:


Oleh MC Kab Sumbawa Barat, Jumat, 23 Agustus 2019 | 13:14 WIB - Redaktur: Juli - 2K


Sumbawa Barat, InfoPublik - Memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Desa Tamekan Kecamatan Taliwang KSB, Nusa Tenggara Barat (NTB) akan menggelar sejumlah lomba dan permainan rakyat yang diagendakan dalam Pesona Tamekan 2019.

Berbagai macam lomba dan permainan rakyat akan ditampilkan dalam gelaran Pesona Tamekan tersebut yang akan dimulai 8 September sampai 9 November 2019, seperti maen BAI atau berburu babi, Barapan Kebo, Sampo Ayam atau Barapan Ayam, Festival Rateb, Bagontong dan pentas seni. Ada juga beberapa lomba seperti sepak bola legend, bola voli camat cup.

Kepala Desa Tamekan Yulhaidir mengatakan, Desa Tamekan ingin memberikan kado pada HUT KSB ke-16 ini berupa perlombaan dan festival seni yang dilaksanakan dalam pesona Tamekan sehingga HUT KSB akan lebih terasa dan meriah. Selain itu kegiatan ini untuk mempromosikan pariwisata desa Tamekan.

“Kami tidak dapat memberikan apa-apa kepada kabupaten tercinta ini, hanya kado ini yang dapat mewakili rasa bahagia kami dalam HUT KSB tahun ini,” kata Yulhaidir saat diwawancara di ruang kerjanya, Kamis (22/8/2019).

Yulhaidir menjelaskan, event pesona Tamekan ini awalnya dilaksanakan pada 2017, dan disempurnakan satu tahun kemudian. Tahun ini rangkaian kegiatan dan pesertanya lebih banyak dari tahun sebelumnya.

“Tahun ini kami masukkan kegiatan olahraga disamping atraksi budaya yang rutin kami laksanakan setiap tahunnya,” jelas Yulhaidir.

Pada Pesona Tamekan kali ini, Yulhaidir berharap agar Desa Tamekan semakin dikenal oleh masyarakat luar, dan apa yang dilakukan ini memberikan pengaruh baik bagi masyarakat desa dan KSB pada umumnya. “Kegiatan ini juga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat desa Tamekan untuk meningkatkan pendapatan. Mereka bisa berjualan di sekitar lokasi berlangsungnya acara,” kata Yulhaidir.

Pihak desa sudah mempersiapkan kegiatan ini jauh hari sebelumnya sehingga pelaksanaannya lebih maksimal dan sukses. Masyarakat juga diimbau untuk tetap menjaga kebersihan selama acara berlangsung.

(MC Sumbawa Barat/feryal/tifa.)