:
Oleh MC Kab Sumbawa Barat, Kamis, 15 Agustus 2019 | 15:16 WIB - Redaktur: Juli - 719
Sumbawa Barat, InfoPublik - Bupati Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), H W. Musyafirin berharap pemuda generasi penerus KSB, memiliki mental dan sikap yang ikhlas, jujur dan sungguh-sungguh (IJS) di semua aspek kehidupan dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Hal itu disampaikan bupati saat memberikan sambutan pada pembukaan kemah bakti memperingati HUT ke 58 Pramuka di lapangan Desa Tamekan Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat, Rabu (14/8/2019).
"Gerakan Pramuka bertujuan mendidik generasi muda harapan bangsa agar memiliki moral, mental dan budi pekerti yang bijaksana serta memiliki jiwa pancasila yang setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia," ujarnya.
Dia juga mengatakan, generasi Muda KSB harus menjadi generasi yang menjalankan hidup bersih dan sehat, mencintai kebersihan dan membuang sampah pada tempatnya. Pramuka harus menjadi contoh bagi masyarakat,” kata bupati.
Pramuka juga harus mendukung program pemerintah daerah untuk menyukseskan KSB sebagai kabupaten Sanitasi Total Berbasis masyarakat (STBM). Hari pramuka ke 58 menjelang peringatan Ulang Tahun ke 74 Republik Indonesia pada 17 Agustus mendatang diharapkan akan semakin memperkuat rasa kecintaan generasi muda terhadap NKRI.
“Kita harus disiplin seperti disiplin dalam berlalu lintas yaitu dengan memakai helm dan tidak menerobos lampu merah, stop narkoba, stop minuman keras dan stop pergaulan bebas, karena semua itu adalah penyakit yang akan merusak masa depan,” tegas bupati.
Oleh karena itu, bupati berpesan agar generasi muda pramuka menanamkan kedisiplinan sebagai kunci keberhasilan IJS menuntut ilmu untuk meraih masa depan yang gemilang. “Isilah waktu dengan kegiatan positif dan produktif serta jauhilah perbuatan tercela,” pesan bupati.
Sementara itu di tempat yang sama, Kepala Desa Tamekan, Yulhaidir menyampaikan, pihak desa sangat mendukung terselenggaranya acara kemah Bakti yang dipusatkan di Desa Tamekan karena akan menambah ramai desa, walaupun beberapa kegiatan desa seperti Festival Pesona Tamekan diundur pelaksanaannya.
“Masyarakat kami bahagia jika ada kegiatan seperti ini, ini menjadi berkah bagi kami karena semua tamu yang berkunjung ke desa ini kami anggap duta desa yang akan memberikan kabar tentang kondisi Tamekan di luar sana,” kata Kades.
Kades berharap kepada panitia pelaksana agar kegiatan seperti ini dipersiapkan dengan sebaik-baiknya jauh hari sebelumnya agar sarana dan prasarana dapat dilengkapi seperti ketersediaan kamar mandi umum untuk peserta. MC Sumbawa Barat/feryal/tifa.