:
Oleh MC KAB ENREKANG, Jumat, 2 Agustus 2019 | 20:39 WIB - Redaktur: Tobari - 689
Enrekang, InfoPublik - Bupati Enrekang Sulawesi-Selatan H. Muslimin Bando, optmis pelatihan aplikasi sistim informasi akuntansi, Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) bagi pengurus Bumdes se-kabupaten Enrekang tahun 2019, akan menjadi awal keberhasilan seluruh desa meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Dengan pelatihan itu, diharapkan Bumdes di Kabupaten Enrekang bisa berkembang menjadi lebih besar dan bermanfaat bagi desa, bisa berkembang dan menghasilkan pendapatan untuk desa.
Sehingga desa dapat mandiri ke depannya, dan tidak tergantung lagi dengan anggaran dana desa dari pusat atau pun daerah.
"Kalau Bumdes kita bisa berkembang dan jadi ladang PAD tentu akan menunjang peningkatan perekonomian di desa," kata H. Muslimin Bando, di M-regency hotel makassar, Jumat (2/8/2019).
Karena itu, Bupati yang kembali terpilih di periode ke Dua tersebut, terus memberi motivasi para peserta untuk menjadikan Bumdes di setiap Desa semakin berkembang.
Sebab memang diperlukan adanya keyakinan dan keberanian serta integritas dari para pelaku di desa dalam mengembangkan Bumdes ini, sehingga dibutuhkan, kreatifitas dan inovasi agar Bumdes bisa bergerak dan menghasilkan produk yang berkualitas.
"Saya berharap Bumdes Enrekang bisa inovatif, kreatif dan produktif, agar produknya bisa didesain dengan baik dalam kemasan menarik sehingga dapat dipasarkan di pusat-pusat perbelanjaan modern," ujarnya.
Palatihan tersebut juga dihadiri Kepala Perwakilan BPKP Sulsel, Arman Sahri Harahap, Kepala DPMD Enrekang, Zubaedah Bando, para Camat, Kades dan Bendahara Bumdes se-Kabupaten Enrekang.(McEnrekang.Lubis.Hms/toeb)