:
Oleh MC KAB GARUT, Rabu, 17 Juli 2019 | 16:21 WIB - Redaktur: Tobari - 265
Garut, InfoPublik - Bupati Garut H Rudy Gunawan membuka secara resmi Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tingkat kabupaten Garut, sekaligus Launching Komunitas Siaga Bencana Muda, bertempat dihalaman SMP Negeri 1 Garut, Jalan Ahmad Yani, Garut, Senin (15/7/2019).
Acara dihadiri oleh Kapolres Garut AKBP Budi Satria Wiguna, Dandim 0611/Garut Letkol Inf Asyraf Aziz, Kadis Pendidikan Totong, para Kepala Sekolah PAUD/TK, SD, SMP se-kabupaten Garut serta siswa-siswi peserta MPLS.
Dalam sambutannya, Bupati Garut mengatakan Lingkungan Sekolah (MPLS) PAUD, SD SMP Se- Kabupaten Garut harus mengmplementasikan Sekolah Berbasis Agama. Pihaknya bersyukur bisa hadir pada pembukaan MPLS tersebut.
Sementara pembina Komunitas Siaga Bencana Muda Letkol inf Asyraf Aziz S.Sos, mengatakan bahwa pihaknya berterima kasih pada jajaran Pemerintah kabupaten Garut yang mendukung adanya Sekolah Siaga Bencana.
“Saya selaku pembina Komunitas Siaga Bencana Muda yang konsen dengan kegiatan mitigasi bencana dengan mengusung program nasional Satuan Pendidikan Aman Bencana, dimana edukasi tentang kebencanaan harus diberikan kepada masyarakat sejak usia dini,” jelas Letkol Asyraf Aziz.
Pada kesempatan acara pembukaan MPLS dan Launching Komunitas Siaga Bencana Muda tersebut ada penyerahan jaket komunitas yang diterima secara simbolis oleh Bupati, Kapolres, Dandim 0611, dan Kepala SMP Negeri 1 Garut serta dilakukan penyematan pin Sekolah Siaga Bencana oleh Bupati Garut kepada siswa-siswi SD dan SMP. (Humas Diskominfo Garut/toeb)