:
Oleh MC KAB BANYUASIN, Senin, 8 Juli 2019 | 09:52 WIB - Redaktur: Tobari - 333
Pangkalan Balai, InfoPublik — Gelaran Motocross Adventure Napak Tilas Hutan Kabupaten Banyuasin, ditutup Bupati Banyuasin H. Askolani, SH., MH, Minggu (7/7) sore.
Didampingi Ketua TP PKK dr. Sri Fitriyanti, Bupati Askolani menyerahkan hadiah kepada para pemenang.
Acara yang dipusatkan di Alun-Alun Kota Pangkalan Balai juga dihadiri oleh Perwakilan Polres Banyuasin, Anggota DPRD, Pj. Sekda Banyuasin, Kepala OPD Camat, dan ratusan rider dari berbagai daerah.
Pada kesempatan itu, Bupati menyatakan dukungan dan menyambut para rider yang ikut berpartisipasi dalam acara tersebut. Sebab kegiatan ini sangat bagus sebagai ajang promosi potensi daerah kepada masyarakat luar.
“Acara ini merupakan wadah kita dalam rangka memperkenalkan Banyuasin, karena dengan adanya acara ini dapat mendatangkan wisatawan dari berbagai daerah,” katanya.
Orang nomor satu di Banyuasin ini berharap kegiatan ini menjadi agenda tahunan untuk memperkenalkan Kabupaten Banyuasin dengan para peserta yang berasal dari berbagai daerah.
Motor Trail Adventure Napak Tilas Hutan di Bumi Sedulang Setudung Kabupaten Banyuasin diadakan dalam rangka HUT Kabupaten Banyuasin ke 17 dan HUT Bhayangkara ke 73.
Di ikuti 335 peserta yang berasal dari Medan, Aceh, Jambi dan Lampung. Serta dari Provinsi Sumsel berasal dari Muba, OKU, Mura Enim, Palembang dan Banyuasin.
Diberitakan sebelumnya, acara ini dibuka oleh Wakil Bupati H Slamet dengan lokasi start di alun-alun Kota Pangkalan Balai. Panitia menyediakan door prize satu unit mobil Ayla, Tiga Sepeda Motor Honda, Dua Sepeda gunung, Kulkas dan hadiah hiburan lainnya. (MC Muaba/toeb)