Durian Momi Jadi Andalan Kota Semarang

:


Oleh MC KOTA SEMARANG, Rabu, 16 Januari 2019 | 05:58 WIB - Redaktur: Tobari - 395


Semarang, InfoPublik - Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi memperkenalkan durian momi (motong Mijen) sebagai salah satu produk buah unggulan Kota Semarang. Durian jenis momi memiliki ukuran besar dan rasa yang manis bercampur rasa pahit.

“Potensi buah durian di Mijen ini sangat besar dan bisa bersaing dengan daerah lain. Durian momi ini rasanya tak kalah dengan durian motong impor,” katanya saat mengunjungi kebun buah Purwosari, Mijen, Selasa (15/1/2019).

Menurut Hendi, sapaan akrab Hendrar Prihadi, selain durian di area Mijen atau Gunungpati juga ada buah unggulan lainnya seperti jambu kristal dan kelengkeng serta rambutan.

Kota Semarang meski termasuk kota metropolitan, namun masih memiliki lahan pertanian seperti buah-buahan. Hasilnya juga bagus dan layak jadi unggulan.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kota Semarang Wahyu Permata Rusdiana menjelaskan, Kecamatan Mijen menjadi salah satu wilayah yang potensial penghasil buah-buahan unggulan. Buah unggulan dari Mijen yakni kelengkeng, jambu kristal, hingga durian.

Untuk buah durian, Mijen menjadi primadona jujukan pecinta buah berduri yang ada di Semarang maupun luar Kota Semarang. Saat ini potensi buah durian per tahun mencapai 50.000 ton dengan jumlah pohon sekitar 300.000 pohon yang berpotensi berbuah.

"Beberapa jenis buah durian asal Kota Semarang yang menjadi primadona di antaranya durian kholil, si dandang, ketan, tembaga, hingga durian motong Mijen (momi),” katanya. (MC Semarang/toeb)