Kapolda: Terima Kasih Pak Walikota

:


Oleh MC KOTA BANJARMASIN, Selasa, 8 Januari 2019 | 08:07 WIB - Redaktur: Kusnadi - 412


Banjarmaasin, InfoPublik - Kapolresta Banjarmasinn Kombes Pol Sumarto, Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina bersama jajaran Forkopimda Kota Banjarmasin menyambut kedatangan Kapolda Kalsel Irjen Yazid Fanani di Mapolresta Banjarmasin, Senin (07/01/2019).

Kedatangan orang nomor satu dijajaran Polda Kalsel ke kantor berjuluk kandang macan itu, dalam rangka kunjungan kerja dan bersilaturahim dengan jajaran Forkopimda, tokoh agama dan tokoh masyarakat Kota Banjarmasin.

Dalam kegiatan ramah tamah di ruang kerja Kapolresta Banjarmasin, Irjen Yazid Fanani mengucapkan terima kasih kepada Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina dan seluruh jajaran Forkopimda Kota Banjarmasin yang telah bersama-sama menjaga dan memantau kegiatan malam Natal dan Tahun Baru.

“Saya terima kasih banyak kepada bapak Walikota dan jajaran Forkopimda Kota Banjarmasin yang telah ikut memantau kota di akhir tahun tadi. Dan alhamdulillah, situasi Kota Banjarmasin berjalan aman,” ujarnya.

Selain itu, di hadapan para tokoh masyarakat dan alim ulama yang juga berhadir di ruang kerja Kapolresta Banjarmasin, Irjen Yazid Fanani juga meminta dukungan seluruh lapisan masyarakat agar jajaran Polresta Banjarmasin selalu dapat menjaga situasi Kamtibmas Kota Banjarmasin.

“Pak Walikota dan para tokoh masyarakat, saya titip pak Kapolresta. Semoga sinergitas Forkopimda di kota ini berjalan dengan baik,” katanya.(humpro-bjm)