:
Oleh MC KAB LAMPUNG TIMUR, Selasa, 27 November 2018 | 09:05 WIB - Redaktur: Kusnadi - 1K
Waway Karya, InfoPublik - Pemerintah Kecamatan Waway Karya, Kabupaten Lampung Timur, bersama Tim Program Inovasi Desa (TPID) melaksanakan Sosialisasi Replikasi Inovasi Desa, Senin (26/11/2018)
Sosialisasi yang digelar di BPU Kecamatan Waway Karya acara tersebut dihadiri TIK (Tim Inovasi Kabupaten) Lampung Timur, Camat Waway Karya Jarot Suseno, SH. Kasi PMD Priyanto, S. Sos, Pendamping Desa, seluruh Kepala Desa (Kades) dan Sekretaris Desa (Sekdes) se-Kecamatan Waway Karya dengan tujuan mamantau perkembangan komitmen inovasi Desa.
Camat Waway Karya Jarot Suseno, SH dalam sambutannya mengatakan, kegiatan Reflikasi ini untuk mengetahui program inovasi-inovasi yang sesuai dengan kondisi geografis masing–masing desa yang ada di Waway Karya,
Jarot Suseno menambahkan "sosialisai ini untuk mengetahui komitmen yang mereka tentukan pada saat bursa inovasi lalu. Apakah sudah terakomodir di APDes 2018 atau tidak.”
Anggota TIK Firdaus menerangkan, Replikasi Inovasi Desa merupakan meniru inovasi yang sudah ada untuk dijadikan komitmen inovasi desa di Kecamatan Waway Karya.
Ia menyebutkan, beberapa komitmen inovasi yang dipilih pemerintah desa di Kecamatan Waway Karya antara lain pengembangan inovasi sarana olaraga, jaminan kesahatan warga dan lain sebagainnya. Selain itu ada juga pengembangan pakan ternak fermentasi dan integrasi embung dan destinasi wisata.
“Semua desa telah mengisi kartu komitmen inovasi pada saat pelaksanaan bursa di kabupaten dengan harapan komitmen inovasi tersebut dapat meningkatkan pendapatan asli desa (PAD),”ujarnya.
Di sisi lain, Firdaus menjelaskan, selain meningkatkan PAD, program inovasi desa ini juga bertujuan untuk meningkatkan sumber daya manusia. “Di sisi lain pada inovasi desa ini ada bidang khusus Penyedia Peningkatan Kapasitas Teknis Desa (P2KTD) yang bertujan untuk meningkatan kemampuan SDM,” ujarnya.
Program ini harapnya dapat menggali potensi yang ada di desa-desa dan dapat dikembangkan yang akhirnya akan menciptakan kesejahteraan masyarakat. (Ruli)