:
Oleh MC KOTA SEMARANG, Senin, 26 November 2018 | 14:43 WIB - Redaktur: Noor Yanto - 231
Semarang, InfoPublik - Revolusi industri 4.0 sudah merambah ke semua sektor, diperlukan guru yang profesional dan guru yang memanfaatkan kemajuan teknologi informasi yang super cepat untuk meningkatkan kualitas proses belajar mengajar pada setiap satuan pendidikan untuk mempersiapkan SDM yang unggul dan kompetensi Global.
Pemerintah Kota Semarang mengelar upacara Hari Guru Nasional Tahun 2018 di Halaman Balaikota Semarang pada hari senin, 26 November 2018. Pada Hari Guru Nasional 2018 mengambil tema "Meningkatkan profesioalisme guru menuju abad XXI"
Acara tersebut dihadiri oleh para guru, peserta didik, Ketua Dewan Pendidikan Kota Semarang, Prof. Eko Hadisisyono, Ketua PGRI Kota Semarang, Ketua Ikatan Guru TK, Ketua Himpunan PAUD, Wakil Walikota, Sekda dan seluruh pimpinan OPD. Walikota Semarang, Hendrar Prihadi yang menjadi pembina upacara hari guru Nasional, membaca sambutan dari Menteri Pendidikan, Muhadjir Effendy yang menekankan pada beberapa hal.
Revolusi industri 4.0 sudah merambah ke semua sektor, diperlukan guru yang profesional dan guru yang memanfaatkan kemajuan teknologi informasi yang super cepat untuk meningkatkan kualitas proses belajar mengajar pada setiap satuan pendidikan untuk mempersiapkan SDM yang unggul dan kompetensi Global. Selain itu, dalam sambutan yang dibacakan, tugas utama guru adalah mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan mengevaluasi peserta didik.
Diakhir kata, Mendiknas melalui sambutan yang dibacakan oleh Walikota, mengajak untuk bergandeng tangan dalam menunaikan tugas yang mulia, karena dipundak bapak dan ibu guru, kami gantungkan masa depan bangsa ini.