Karya Bhakti, TNI Bangun Sinergitas dengan Pemerintah dan Polri

:


Oleh MC KAB LAMPUNG TIMUR, Kamis, 25 Oktober 2018 | 11:18 WIB - Redaktur: Noor Yanto - 428


Bandar Sribhawono, InfoPublik - Dihari jadi TNI yang ke 73 KODIM 0411 Lampung Tengah gelar Karya Bhakti di Desa Sadar Sriwijaya Kecamtan Bandar Sribhawono Kabupaten Lampung Timur, pada rabu, (24 Oktober 2018) pukul 09.00.wib sampai dengan selesai. Melalui Karya Bhakti tersebut diharapakan dapat terjalin sinergitas antara TIN, Pemerintah, Polri dan Masyarakat.

Kegiatan Karya Bhakti tersebut berbentuk fisik dan non fisik. Bentuk fisik berupa pembangunan badan jalan sepanjang 2,5 kilo meter dan 12 gorong-gorong. Sedangkan kegiatan non fisik berupa kegiatan sosial seperti pengobatan gratis, penyuluhan pertanian, peternakan, pendidikan wawasan kebangsaan serta pendidikan bela Negara.

Dalam kegiatan tersebut Komandan KODIM 0411 Lampung Tengah yang berkesempatan hadir Letkol Infantri Czi Burhanudin, S.E Msi.

"Kami dari TNI khususnya KODIM 0411 Lampung Tengah Mengucapkan terima kasih pada Pemrintah Kabupaten Lampung Timur, Polres Lampung Timur serta Masyarakat Desa Sadar Sriwijaya. Kegiatan ini adalah bentuk senergitas antara TNI," tuturnya.

Dalam kesempatan itu pula Wakil Bupati Lampung Timur Zaiful Bukhari S.T. MM.  menyampaikan, "Kami mengucapkan terima kasih kepada TNI, melalui Karya Bhakti ini TNI menunjukan peran sertanya dalam pembangunan Lampung Timur, yang khususnya saat ini di Desa Sadar Sriwijaya Kecamatan Bandar Sribhawono dalam bentuk sarana penunjang tranportasi. Sehingga melalui sarana ini dapat terbuka hubungan antara desa satu dengan yang lain. Serta terbukanya akses ekonomi dan saya berharap kepada Masyarakat Sadar Sriwijaya agar dapat menjaga apa yang telah di bangun TNI, agar bisa bertahan cukup lama."

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Lampung Timur Zaiful Bukhari,S.T. M.M.,Komandan KODIM O411 Lampung Tengah Letkol Infantri Czi Burhanudin S.E. MSi.,  Kapolres Lampung Timur KBP Taufan Dirgantoro, SIK.Kepala kejaksaan Negeri yang diwakili oleh KASI Intel Kejaksaan Negeri Lampung Timur Basuki Raharjo S.H., Kepala Dinas PMD yang diwakili oleh Sekertaris Dinas Drs. Suhaimi, Camat Bandar Sribhawono, kepala Desa Se-Kecamatan Bandar Sribhawono, serta Masyarakat seputran Balai Desa Sadar Sriwijaya. (wahib)