Buka Festival Tangkap Ikan, Bupati Nunik Apresiasi Tim  Gotong Royong yang Kompak.

:


Oleh MC KAB LAMPUNG TIMUR, Jumat, 21 September 2018 | 07:51 WIB - Redaktur: Kusnadi - 427


Purbolinggo, InfoPublik - Bupati Lampung Timur Chusnunia Chusnunia Chalim secara resmi membuka Festival tangkap ikan yang di selenggarakan di Obyek Wisata Embung Tirta Kesuma Desa Tanjung, Kesuma Kecamatan Purbolinggo Kabupaten Lampung Timur, Kamis (20/09)

Acara tersebut juga dihadiri, Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan David Arisandy, Sekretaris Dinas Pariwisata, Estuning Wariani, serta Forkopimcam Purbolinggo

Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim secara khusus memberikan Apresiasi kepada Pemuda Tanjung Kesuma yang tergabung dalam Kelompok Sadar Wisata Kesuma Wisata yang kompak dalam menjadikan Embung Tirta sebagai Destinasi Desa Wisata,  saat memberikan sambutan dalam acara Festival Tangkap Ikan tersebut.

Mba Nunik sapaan akrab wanita 36 tahun tersebut juga mengatakan bahwa dibutuhkan kekompakan serta kerja sama tim yang solid demi tercapainya sebuah destinasi Wisata Desa. Bermula dari kebaikan untuk Desa dan untuk kebaikan Lampung Timur secara keseluruhan imbuhnya.

"Dengan mengucap Bismillah Festival Tangkap ikan di Obyek Wisata Embung Tirta Kesuma Desa Tanjung Kesuma Kecamatan Purbolinggo Lampung Timur dengan ini saya nyatakan dibuka, ujar mba Nunik yang diiringi oleh gemuruh tepuk tangan pengunjung yang memadati lokasi acara Festival.

Nur Yamin, 40 tahun, salah satu warga yang ikut menyaksikan Festival Tangkap Ikan mengatakan dirinya sangat senang sekali dengan kegiatan Festival seperti ini selain ramai juga memberikan hiburan tersendiri bagi saya dan warga lainnya ujarnya.

Meskipun di hantui hujan yang sewaktu waktu datang namun warga tetap antusias menyaksikan kegiatan rangkaian Festival hingga usai. Selain tangkap ikan rangkaian Festival juga diisi oleh beberapa kegiatan lainnya seperti lomba tumpeng, bakar ikan hasil tangkapan juga pameran alat-alat tangkap ikan tradisional.(A.Kus/gun)