:
Oleh MC KAB LAMPUNG TIMUR, Kamis, 13 September 2018 | 11:44 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 701
Waway Karya InfoPublik - Pemerintah Desa (Pemdes) Karya Basuki, Kecamatan Waway Karya, Kabupaten Lampung Timur, pada tahun 2017 membangun 3 (tiga) Lokal Gedung PAUD yang bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2017 lalu. (13/9).
Saat ditemui diKantor Desa, kamis (13/9) Kades Karya Basuki Nanang Subagio mengatakan "kami tidak hanya terpokus pada pembiayaan dibidang inprastuktur saja, tetapi juga pembangunan di bidang pendidikan, karena pendidikan juga sangat penting untuk melanjutkan generasi-generasi yang akan datang," ujarnya.
Kepala Desa Karya Basuki menambahkan, pembangunan gedung PAUD di Desa Karya Basuki bertujuan agar dunia pendidikan bagi anak usia dini diwilayah Desa tersebut dapat terus berkembang.
“Ini juga sebagai bentuk dukungan kami selaku apartur Desa kepada Pemerintah Kabupaten Lampung Timur dalam rangka mencerdaskan generasi penerus bangsa di Lampung Timur".ujar Nanang Subagio saat berbincang dengan Team Peliput Media Center KOMINFO di Kantor Desa Karya Basuki.
Dijelaskannya, selama ini keberadaan gedung PAUD di Desa Karya Basuki hanya berdiri seadanya. Namun, dengan adanya kucuran dana Desa ditahun 2017, pihaknya menganggarkan untuk pembangunan sarana pendidikan tersebut.
"Kebutuhan pendidikan bagi anak usia dini tentunya sangat penting. Karena pendidikan anak usia dini merupakan pondasi awal dalam membentuk karakter anak menjadi manusia yang cerdas, sehat serta beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,"tuturnya.
“Kami selaku aparatur Desa berterima kasih kepada pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten yang telah mendukung kegiatan di Desa kami, dan Alhamdulillah Gedung PAUD ini sekarang berfungsi dan mempunyai murid yang banyak," ucap kades. (RULI MK/Eyv)