Sekda Imbau Masyarakat Untuk Bangkit

:


Oleh MC Kab Sumbawa Barat, Rabu, 12 September 2018 | 18:25 WIB - Redaktur: Tobari - 336


Sumbawa Barat. InfoPublik - Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) H. Abdul Azis mengajak seluruh lapisan masyarakat, untuk bangkit dari keterpurukan akibat bencana gempa yang meluluh-lantakkan ribuan bangunan di KSB.

Semangat itu disampaikan saat memimpin Apel persiapan Gotong Royong di Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Rabu (12/9).

A. Azis berterimaksih karena kekompakan TNI Polri, BPBD, ASN, relawan dan masyarakat hingga saat ini tetap terjaga, dalam melaksanakan pembersihan puing-puing reruntuhan untuk mempercepat proses rekonstruksi dan rehabilitasi rumah-rumah korban dan fasilitas umum. Hal ini juga akan terus membangkitkan semangat rakyat bahwa KSB harus bangkit seperti sedia kala.

Sementara itu, Dandim 1628/Sumbawa Barat Letkol Czi Eddy Oswaronto juga memastikan anggotanya akan terus membantu kegiatan pembenahan reruntuhan rumah korban supaya pembangunan kembali, segera dilakukan.

“Kita harus segera bangkit, keberadaan kita bersama masyarakat untuk bersama-sama membangkitkan KSB dengan niat yang tulus dan ikhlas," kata Eddy.

Selain itu, sebelum rumah-rumah korban dibersihkan, terlebih dahulu memastikan rumah sudah terverifikasi oleh pemerintah daerah, dalam hal ini BPBD dan PUPR KSB, dan terlebih dahulu mengimbau para pemilik rumah untuk barang-barang yang ada di dalam rumah tersebut. Hal ini agar mempercepat pelaksanaan perobohan

Pada beberapa kesempatan juga, Kapolres Sumbawa Barat AKBP Mustofa, S.I.K juga selalu memberikan spirit kepada warga untuk tetap semangat menghadapi situasi seperti ini. Ia juga akan terus memastikan keamanan dan kenyamanan warga pasca Gempa di KSB.

"Mari kita saling bahu-membahu bekerjasama untuk bergotong-royong saling membantu agar musibah ini cepat berlalu," kata Mustofa.

Dilanjutkannya, jika ada kejadian yang mengancam keamanan segera melapor kepada pihak keamanan yang ada di sekitar, karena Polres KSB telah menempatkan anggotanya di seluruh Desa se-KSB bersama TNI. (MC Sumbawa Barat/feryal/tifa. Dok. Rangga/toeb)