Kepala Desa Se-Kabupaten Enrekang Ditantang Terus Berinovasi

:


Oleh MC KAB ENREKANG, Senin, 23 Juli 2018 | 12:55 WIB - Redaktur: Kusnadi - 504


Enrekang, InfoPublik - Upaya Bupati Enrekang, Muslimin Bando membentuk Smart City atau kota pintar terus dilakukan, sebanyak 112 desa se-Kabupaten Enrekang pun ditantang melahirkan inovasi untuk mendukung percepatan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Bupati Enrekang,  pada kegiatan sosialsiasi Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah desa (RKPDes) Tahun 2019 di Ruang Pola kantor Bupati, Senin (23/07),  mengatakan, dengan melihat perkembangan kota-kota atau daerah yang ada di Jepang perkembangan kondisi di Enrekang itu sangat tertinggal.

“Bahkan, kita ketinggalan 30 tahun lebih dari negara Jepang, dengan pembangunan yang sudah luar biasa kemajuannya, bahkan sampah disana tidak ada yang berceceran,” kata H. Muslimin Bando mencontohkan hasil kunjungannya dari negeri Sakura beberapa waktu lau di hadapan para kepala desa.

Karena itu, Muslimin Bando pun berharap, pemerintah desa dan seluruh perangkat yang ada terus berinivosi yang dilahirkan betul-betul berbasis kerakyatan. Jadi baik dalam bidang infrastruktur, maupun bidang-bidang lainnya.

Ke depannya, Bupati yang baru saja terpilih dalam Pilkada serentak 2018, kembali  meminta pada pemaparan Rencana Kerja Pemerintahan Desa dilakukan secara terbuka, hendaknya dengan menghadirkan seluruh perangkat desa termasuk para pendamping desa dan seluruh komponen dalam masyarakat, baik tokoh pemuda, agam dan tokoh pendidik. (McEnrekang/Kus)