TKOD Naik 50%, Bupati Boalemo Minta ASN Kerja Keras

:


Oleh dishubkominfo kab boalemo, Kamis, 1 Februari 2018 | 18:23 WIB - Redaktur: Elvira Inda Sari - 1K


Boalemo, InfoPublik – Rencana kenaikan Tunjangan Kinerja Operasional Daerah (TKOD) yang akan diterapkan tahun 2018 ini benar benar merupakan angin segar bagi para Aparat Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Boalemo Provinsi Gorontalo.

Pasalnya, rencana yang sudah dimasukkan dalam 14 program DAMAI tersebut akan segera diwujudkan. Hal ini diungkapkan Bupati Boalemo Darwis Moridu pada acara pembukaan musyawarah KORPRI ke-III tingkat Kabupaten Boalemo, Kamis (1/2) di Boalemo.

Oleh karena itu, dengan tegas Bupati mengimbau para ASN agar terus meningkatkan kinerjanya. “Dengan dinaikkannya TKOD seluruh ASN dilingkungan Pemkab boalemo sebesar 50%, maka saya menghimbau kepada para ASN untuk lebih giat bekerja dan bersungguh sunggu dalam melaksanakan tugasnya,” katanya. 

Lebih lanjut ia menambahkan bahwa hal ini untuk lebih mendukung sinergitas visi misi pemerintah Kabupaten Boalemo. “Ini sebagai upaya dalam rangka mewujudkan sasaran strategis yang diterapkan dalam visi misi pemerintah boalemo,” Jelasnya. (MC Boalemo/Hlapasau/Elvira)