Disdalduk Enrekang Distribusikan 1290 Alat Kontrasepsi

:


Oleh MC Kab. Enrekang, Jumat, 8 Desember 2017 | 10:42 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 524


Enrekang, InfoPublik - Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Disdalduk) Enrekang mulai mendistribusikan bantuan alat dan obat kontrasepsi (alakon). Ada total 1280 alakon didistribusikan ke lima puskesmas dan rumah sakit, Kamis, (7/12).

Kasi Pendistribusian Alakon Disdalduk, Masrah Peda mengatakan, alakon memang menjadi kebutuhan di setiap fassilitas pelayanan kesehatan. Sebagaimana tujuan Disdalduk untuk mengurangi lonjakan penduduk.

"Tujuannya untuk meningkatkan pencapaian akseptor KB di masing-masing kecamatan," ungkapnya.

Ia pun merincikan, puskesmas yang mendapatkan alakon di antaranya Puskesmas Malua (220), Puskesmas Kotu (180), Puskesmas Baraka (305), Puskesmas Anggeraja (400), dan Rumah Sakit Hj Puang Sabbe (185). Alakon itu terbagi dalam bentuk pil, suntikan, hingga spoit.(MC-Enrekang/Eyv)