:
Oleh dishubkominfo kab boalemo, Jumat, 24 November 2017 | 10:36 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 912
Boalemo, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten Boalemo melalui Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Dikpora) Menyelenggarakan Malam Penganugerahan Boalemo Education Awards (BEA) Rabu, (22/11) di Hotel Putra Tunggal Tilamuta.
Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini merupakan bentuk rasa terima kasih pemerintah kepada para pelajar, guru dan tenaga kependidikan yang telah membangun dunia pendidikan, sehingga menghasilkan prestasi.
“Kegiatan ini awal mula digagas sebagai bentuk apresiasi serta motivasi kepada para pendidik dan tenaga kependidikan yang memiliki dedikasi dan prestasi yang luar biasa dalam membangun sumber daya manusia khususnya di Kabupaten Boalemo,” kata Kepala Dikpora Kabupaten Boalemo Abdul Waris.
Lebih lanjut, ia menerangkan, kegiatan BEA juga merupakan amanat dari Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional serta Undang-undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.
Pemerintah dan pemerintah daerah diharapkan memberikan penghargaan kepada pendidik dan tenaga kependidikan yang melaksanakan tugas dan berprestasi. Selain itu, pelaksanaan BEA ini sudah dituangkan dalam Perda Pendidikan Kabupaten Boalemo Nomor 3 Tahun 2010.
Sementara itu, Bupati Boalemo, Darwis Moridu melalui Sekretaris Daerah Husain Etango menyampaikan apresiasi yang sangat mendalam atas terselenggaranya kegiatan Boalemo Education Awards ini.
“Penganugerahan penghargaan yang dikemas melalui Boalemo Education Awards ini merupakan hal yang positif untuk meningkatkan motivasi dan kinerja para guru dan tenaga kependidikan. Oleh karena itu, Bupati Boalemo memberikan apresiasi yang sangat mendalam kepada jajaran Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga yang telah meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Boalemo,” kata Husain.
Ia juga menyampaikan harapan Pemerintah Daerah, kiranya kegiatan semacam ini bisa memberikan motivasi kepada pelajar, guru dan tenaga kependidikan untuk lebih giat memajukan pendidikan di daerah yang berslogan Damai Bertasbih itu.
Senada dengan hal tersebut, Direktur Pengadaan dan Kepangkatan PNS Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia Aidu Tauhid, SE. M.Si menyampaikan ucapan selamat kepada para nominasi yang mendapatkan awards dari 21 kategori. Selanjutnya Aidu juga berpesan kepada seluruh PNS agar membangun kerja sama yang baik.
“Selamat kepada para nominasi yang telah menerima penghargaan pada malam ini, juga saya menitipkan pesan kepada seluruh PNS jika ingin karirnya berkembang Saya mengingatkan agar selalu libatkan Tuhan dalam bekerja, apapun yang dilakukan iringilah dengan doa, selanjutnya buatlah konsep kerja yang lebih baik, gali terus potensi agar lebih berkompoten serta bangunlah kerjasama yang baik dan yang terakhir PNS harus netral, tidak ikut campur dalam politik,” urainya.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Unsur Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbud, Unsur Forkopimda Kabupaten Boalemo, Unsur DPRD Kabupaten Boalemo, para Kepala SOPD, para mantan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Boalemo, Ketua PGRI Provinsi Gorontalo, Ketua PGRI Kabupaten Boalemo, Unsur Dikpora Kota Gorontalo, para Pelajar, Guru dan Tenaga Kependidikan se Kabupaten Boalemo. (MCBoalemo, Haitul Thaib, H. Lapasau, S. Larekeng/Eyv)