:
Oleh MC KABUPATEN LAMPUNG TIMUR, Rabu, 1 November 2017 | 09:33 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 544
Lampung Timur, InfoPublik-Dalam rangka ikut serta berpartisipasi menyukseskan Festival Way Kambas yang akan dilaksanakan pada tanggal 11 – 13 November 2017 Madrasah Aliyah Ma’arif 06 Kecamatan Pasir Sakti Kabupaten Lampung Timur akan menampilkan Tari Kreasi dalam berbagai macam iven yang menarik itu.
Sesuai dengan susunan acara yang akan berlangsung di Taman Nasional Way Kambas akan ditampilkan Tari Kreasi Miniatur Indonesia Ku oleh putra putri dari Sanggar Tari Sekar Wangi Madrasah Aliyah Ma’arif 06 Kecamatan Pasir Sakti Kabupaten Lampung Timur dengan jumlah 35 penari, yang akan tampil sekaligus dengan berbagai macam pakaian adat.
Untuk memastikan dalam persiapan pembukaan Festival Way Kambas Tim Panitia meninjau latihan tari yang berlokasi di halaman Madrasah Aliyah Ma’arif 06 Pasir Sakti pada Selasa (31/10) pukul 15.00 wib, yang juga dihadiri oleh Nurdin Sefrizal (Inpektorat), Junaidi (Asisten II bidang pembangunan kebudayaan), Yuliansyah (Kadis Pendidikan), Titin Wahyuni selaku Camat Pasir Sakti.
Junaidi selaku asisten II bidang pembangunan kebudayaan Kabupaten Lampung Timur menyampaikan kepada seluruh peserta khususnya tari dari Sanggar Tari Sekar Wangi Pasir Sakti ini harus bisa tampil dengan maksimal maka dari itu harus berlatih dan semangat.
"Karena event Festival Way Kambas bertaraf Nasional dan untuk memajukan kepariwisataan di Lampung Timur yang kita cintai," ungkapnya.
Fauzan Salim (29) selaku manager Sanggar Tari Sekar Wangi mengatakan Tari Kreasi Miniatur Indonesia Ku ini didesain untuk menciptakan hasil tarian yang mencerminkan bahwa Negara Republik Indonesia itu berbhineka tunggal eka.
"Dengan berbagai macam suku bangsa, dan beraneka macam kebudayaan. Dan kami siap untuk berpartisipasi dalam mensukseskan Festival Way Kambas,"ujarnya. (ruri/Nanang/Eyv)