Bupati Lampung Timur: Germas Bergantung Partisipasi Masyarakat

:


Oleh MC KABUPATEN LAMPUNG TIMUR, Selasa, 26 September 2017 | 16:39 WIB - Redaktur: Elvira Inda Sari - 307


 

Raman Utara, InfoPublik – Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim mengatakan keberhasilan Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) bergantung pada partisipasi masyarakat.

"Keberhasilan germas hidup sehat ini tergantung partisipasi Masyarakat. Maka dari itu, mari kita memulai hidup sehat dengan banyak berolahraga dan banyak mengkonsumsi sayuran dan buah, karena kesehatan begitu penting untuk kehidupan kita khususnya kesehatan seluruh masyarakat kabupaten Lampung Timur," ujar Bupati Chusnunia saat mengikuti kegiatan Germas di Kecamatan Raman Utara, Selasa (26/9).

Kegiatan yang dilaksanakan di Lapanagan Desa Ratna Daya dipadati masyarakat yang ikut serta dalam acara tersebut.

Bupati mengapresiasi Germas yang dilaksanakan masyarakat Kecamatan Raman Utara. “Melalui germas hidup sehat ini masyarakat menjalankan pola hidup sehat sehingga penyakit tidak menular yang sekarang mendominasi serangan penyakit bisa lebih ditekan,” tambahnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Chusnunia mengikuti senam ceria bersama pelajar, karyawan dan masyarakat. (Nonie/Nanang_Kominfo/Elvira)