:
Oleh MC Provinsi Maluku, Selasa, 11 April 2017 | 16:54 WIB - Redaktur: Tobari - 344
Ambon, InfoPublik - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Maluku Utara (Malut) menyatakan, sebanyak 107 dari 294 SMA/MA sederajat di daerah ini melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK)
Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan (Kadikbud) Provinsi Malut Imran Yakub di Ternate, Senin (10/4), mengatakan, dari 294 sekolah hanya 107 atau sekitar 30-40 persen yang melaksanakan UNBK.
Menurut dia, instruksi Mendikbud mengharuskan setiap provinsi minimal 80% melaksanakan UNBK. "Karena itu, kami berharap ada kebijakan dari pemerintah provinsi dan DPRD agar ke depan instruksi itu bisa di penuhi," katanya.
Ia mengakui masalah ganguan jaringan sudah diselesaikan, dimana pihak Telkomsel memastikan ketika proses pelaksanaan ujian berlangsung pihak sekolah punya jaringan tersendiri.
"Tujuannya agar tidak menggangu jaringan lain. Selain Telkomsel, pihak PLN juga menjamin tidak ada pemadaman listrik selama UNBK berlangsung," katanya.
Imran menambahkan, pihaknya barharap UNBK terlaksana baik, murni dan jujur, sehingga dapat diketahui kelemahan pendidikan di Maluku Utara. (ant/LL/toeb)