:
Oleh MC Kota Singkawang, Jumat, 30 September 2016 | 19:15 WIB - Redaktur: Tobari - 738
Singkawang, InfoPublik – Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kota Singkawang menyiarkan kegiatan HUT TNI ke-71 dan FSBM ke-11 langsung menyasar titik-titik keramaian masyarakat Singkawang dengan mobil siaran. Siaran keliling dilakukan, Jum’at (30/9) sore tadi.
Kabid Kominfo Rindar bersama staf menginformasikan melalui siaran langsung untuk kegiatan pameran dalam rangka HUT TNI ke-71, dengan rangkaian acara pameran alutista TNI, pasar murah dan hiburan yang akan digelar dari 3 sd 5 Oktober di halaman Makodim 1202/TPR Jalan Alianyang.
Selain itu, mobil siaran juga menginformasikan kegiatan Festival Seni Budaya Melayu yang akan digelar pada 16 sd 22 Oktober mendatang di Kota Singkawang dengan berbagai rangkaian acara.
Siaran di titik-titik keramaian ini mengambil rute Singkawang Selatan sampai batas Kota dan Singkawang Barat yang menjadi pusat keramaian.
Rindar berharap dengan siaran langsung ini, informasi untuk pameran dalam rangka HUT TNI dan kegiatan festival seni budaya Melayu dapat langsung didengar oleh masyarakat Kota Singkawang.
“Selain dengan kita gunakan media cetak dan online, kita berharap dengan siaran langsung ke masyarakat Kota Singkawang dan akan lebih meriah,” kata Rindar. (MC/HR/toeb)