Kesehatan 209 JCH Asal Sumenep Perlu Diwaspadai

:


Oleh MC Kabupaten Sumenep, Selasa, 26 Juli 2016 | 18:22 WIB - Redaktur: Tobari - 229


Sumenep, InfoPublik -  Sedikitnya 209 jamaah calon haji (JCH) asal Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, perlu diwaspadai oleh tim kesehatan, karena masuk kategori berisiko tinggi. Dari 209 orang itu, laki-laki sebanyak 107 orang, dan perempuan 102 orang.

“Seluruh JCH Sumenep sudah menjalani pemeriksaan kesehatan. Ya diketahui 209 di antaranya berisiko tinggi," kata Kepala Bidang Penanggulangan Masalah Kesehatan (PMK) Dinas Kesehatan Sumenep, Dwi Regnani, Selasa (26/7).

Ia menuturkan, dari 209 JCH itu, 4 orang di antaranya mengidap penyakit kanker, hepatitis, gangguan mental, dan paling banyak sekitar usia lanjut sebanyak 205 orang.

"Para JCH tersebut butuh penanganan khusus dari tenaga medis, mulai pemberangkatan hingga melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci Mekkah," terangnya.

Regnani mengungkapkan, pihaknya sudah menyiapkan tenaga medis untuk menangani secara khusus terkait kesehatan JCH beresiko tinggi.

"Kami mewanti-wanti kepada petugas kesehatan yang mendampingi JCH nanti, agar lebih memperhatikan yang kesehatannya beresiko tinggi," ungkapnya.

Di Sumenep sebanyak 456 JCH masuk kloter pertama yang dijadwalkan berangkat pada 8 Agustus 2016. Pemberangkatan ratusan JCH itu akan dipusatkan di Lapangan GOR A. Yani, Panglegur, Sumenep. (Nita/Esha/Fer/toeb)