:
Banjarmasin, InfoPublik - Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor menjadi eksekutor sunat bagi bocah sekolah dasar bernama Muhammad Hardiansyah pada Sunatan Massal Gratis, di Masjid Ar Rahmah Sei Andai Banjarmasin, Minggu (19/6) pagi.
Hal ini dilakukan kepada peserta pertama sunatan massal tersebut. Gubernur Sahbirin dengan santai memotong bagian kelamin bocah menggunakan laser, aktivitas sunat seperti ini sudah biasa dilakukannya.
Sementara sang bocah tak sedikitpun terkesan merasakan sakit, padahal di sekelilingnya, ratusan anak laki-laki seusianya justru terdengar menjerit.
Muhammad Hardiansyah sendiri, adalah satu di antara 110 bocah yang menjadi peserta Sunatan Massal Gratis.
Fauzi Ahmad, orang tua Hardiansyah mengaku bangga karena anaknya disunat langsung oleh gubernur, mereka juga senang karena tidak dipungut biaya dan mendapatkan bingkisan lebaran, “Kami bangga anak kami disunat oleh gubernur,” ujar Fauzi.
Menurut Ketua Panitia Khairil Anwar, kegiatan bakti sosial ini dilaksanakan oleh pengurus Pemuda Pancasila setempat bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dalam rangka mengisi liburan sekolah di Bulan Ramadhan.
Khairil mengaku pihaknya sengaja memberikan kesempatan kepada gubernur untuk turut menjadi eksekutor, karena pernah menjadi petugas medis di puskesmas.
“Sekitar 15 tahun lalu kami sering bersama gubernur melakukan kegiatan sunat seperti ini, jadi untuk menjadi eksekutor menyunat jadi hal yang biasa bagi Gubernur,” ucap Khairil Anwar. (Mc Kalsel / Fuz/toeb)