Gabinsa Siap Bantu Tugas di Wilayah

:


Oleh Prov. Riau, Rabu, 20 Januari 2016 | 09:28 WIB - Redaktur: Kusnadi - 546


Pekanbaru, InfoPublik – Sebanyak 150 Tenaga Pembina Desa (Gabinsa) Gelombang I mendapat pembekalan pengetahuandan keterampilan tentang Pembinaan Teritorial di Aula Sasana Satria Muda Batalyon 132/Bima Sakti, Salo, Bangkinang. 

Pembekalan pengetahuan bagi Gabinsa secara umum bertujuan agar calon Gabinsa memiliki kemampuan baik bersifat pengetahuan maupun keterampilan yang berkaitan dengan tugas-tugas yang dilaksanakan oleh babinsa di lapangan dan segera dapat menyesuaikan dengan penugasan di Komando kewilayahan.

Pembekalan tersebut dibuka langsung oleh Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Nurendi, M. Si (Han). Dalam sambutannya Danrem menyampaikanbahwa meningkatnya jumlah penduduk di wilayah dan permasalahan sosial dalam kehidupan masyarakat yang semakin kompleks, maka diperlukan berbagai upaya untuk efektivitas pengawasan dan pengendalian wilayah teritorial.

Salah satu bentuk upaya yang dilakukan adalah dengan  membentuk tenaga – tenaga pembantu Babinsa di tiap-tiap desa  yang disebut dengan nama Gabinsa  (TenagaPembina Desa).

"Pembekalan kepada Gabinsa ini agar para Gabinsa mendapatkan pengetahuan dan keterampilan tentang ilmu dasar kemiliteran dan kemampuan territorial serta siap membantu tugas Babinsa di Wilayah. Babinsa dan Gabinsa harus mampu mendekatkan diri, membaur serta diterima dengan baik di lingkungan masyarakat, sehingga diharapkan semakin cerdas, peka dan proaktif untuk mendeteksi setiap potensi konflik yang timbul di wilayahnya,” sebut Danrem kepada wartawan, Selasa (19/1) di Bangkinang.

Danrem menambahkan, sikap jujur, rendah hati, sopan, peka/peduli terhadap sesama, mudah bergaul, dapat bersahabat dan diterima oleh semua unsur maupun lapisan masyarakat lebih diharapkan, Babinsa dan Gabinsa harus mampu menciptakan dan menyesuaikan dengan iklim/suasana yang penuh dengan nuansa dialogis, kekeluargaan, kebersamaan dan kedamaian/ketenteraman di masyarakat.

Hadir dalam pembekalan tersebut Forkopimda Kabupaten Kampar, para Kasi, para Dandim, para Babinsa Se-Jajaran Korem 031/WB dan para calon Gabinsa. (MC Riau/exa/Kus)