Komisi D Upayakan Perbaikan Jalan Kubang Raya

:


Oleh Prov. Riau, Senin, 11 Januari 2016 | 12:27 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 316


Pekanbaru, InfoPublik - Komisi D DPRD Riau yang membidangi masalah infrastruktur, dalam waktu dekat akan melakukan pembahasan permasalahan perbaikan Jalan Kubang Raya, Kecamatan Sak Hulu Kabupaten Kampar.  Jalan Nasional ini sudah hampir satu tahun sebagian besar dalam kondisi rusak berat.

"Perbaikan jalan tersebut  dapat gunakan dana cadangan atau perawatan. Meskipun jalan itu nasional,akan tetapi berada di wilayah Riau kita atasi saja dulu dengan anggaran yang ada.  Dalam waktu dekat kita akan melakukan hearing dengan Dinas Bina Marga dan pertanyakan persoalan ini", jelas Sekretaris Komisi D, Asri Auzar saat dikonfirmasi, belum lama ini.

Menurutnya, penanganan akan diupayakan dulu dalam membantu warga untuk mendapatkan pelayanan terbaik.  Hanya saja tentu apa yang dilakukan tidak ada kewenangan atau  aturan hukum yang terlanggar. "Inilah yang akan kita bicarakan dengan Bina Marga.  Perbaikan seperti apa yang bisa dilakukan dulu", sebutnya juga mantap.

Kondisi jalan yang berbatasan langsung dengan Kota Pekanbaru ini sudah meresahkan pengendara.  Ditambah dengan curah hujan tinggi sepereti saat ini membuat jalan tersebut becek yang mengancam keselamatan pengendara.  Diperkirakan ada sekitar 60 meter jalan di Kubang Raya tersebut yang dalam kondisi rusak parah. (MC Riau/Med/Eyv)