:
Oleh Eko Budiono, Selasa, 14 Juni 2022 | 11:14 WIB - Redaktur: Untung S - 742
Jakarta, InfoPublik - Pelantikan Thoriqul Haq sebagai Ketua Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Jawa Timur masa khidmat 2022-2027 menjadi ajang konsolidasi menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Pelantikan dan konsolidasi menjadi satu rangkaian untuk memproyeksikan siapa calon presiden (capres) 2024," kata Thoriqul Haq, keterangan tertulisnya, Senin (13/6/2022).
Bupati Lumajang Thoriqul Haq atau yang biasa dipanggil Cak Thoriq, dilantik menjadi Ketua IKA PMII Jawa Timur 2022 - 2027 di Hall Hotel Bumi Jalan Basuki Rahmat Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu (12/6/2022).
"Saya sudah sampaikan bahwa tidak sekedar raker, tapi konsolidasi antara semua kader alumni PMII. Ini fakta bahwa anggota IKA PMII yang jadi bupati banyak, jadi gubernur ada, wagub banyak, bahkan gubernur di beberapa tempat juga ada. Nah presiden kita harus punya," tuturnya.
Menurutnya, PMII memiliki basis massa besar di seluruh wilayah Indonesia, begitu juga produk-produk PMII yang telah sukses dalam setiap kontestasi, mulai dari anggota legislatif hingga eksekutif.
"IKA PMII Jawa Timur hari ini konsolidasi antar potensi karena banyak anggota di pos-pos strategis terutama di Jawa Timur, DPRD banyak, bupati banyak, Gubernur Jatim alumni PMII, ada menteri yang dari PMII yang saat ini menjadi bagian penting dalam pengabdian itu," katanya.
Foto: ANTARA